Pemasok Produk Mamin Asal AS Lirik Perluas Pasar ke Asia

Minggu, 18 Agustus 2019 - 21:20 WIB
Pemasok Produk Mamin...
Pemasok Produk Mamin Asal AS Lirik Perluas Pasar ke Asia
A A A
SACRAMENTO - Pasar besar Indonesia telah menarik minat perusahaan makanan dan minuman (Mamin) asal California, Amerika Serikat (AS) yang berencana mengekspor produk mereka ke Tanah Air. Ketertarikan itu disampaikan oleh Bryan Kim selaku Presiden dari CJB Group, yang mengatakan pihaknya memiliki niat untuk memperluas pasar ke wilayah Asia Tenggara, termasuk di dalamnya Indonesia.

Sambung dia menambahkan, beberapa produk unggulan yang tergabung dalam CJB Group sebagai penyedia rantai pasokan yakni daging sapi dan minuman anggur. Saat ini papar Bryan, pihaknya baru menjalin kerja sama dengan Vietnam dan tengah berusaha untuk melakukan pendekatan dengan negara lain.

"Utamanya adalah anggur, khususnya anggur buatan California. Kedua adalah daging sapi, produk daging sapi yang berasal dari Texas cukup dikenal. Lalu kacang, seperti pistasio dan almond, selain itu ada juga jus jeruk, telur," ucapnya.

"Ini semua bisa dikategorikan dalam anggur, makanan dan minuman, hal-hal yang bisa ditemukan di supermarket. Jadi, singkatnya itu adalah model bisnis kami," sambungnya.

Di kesempatan yang sama, dia menyinggung mengenai hubungan antara perusahaanya dengan Kamar Dagang Asia-California, yang menurutnya dapat membantu pengusaha untuk mengembangkan pasarnya ke seluruh kawasan Asia. "Kerja sama kami dengan Kamar Dagang Asia-California sangat baik, di mana mereka membantu dalam negosiasi, sehingga kami bisa terus berkembang dan membangun jalur pengadaan," tukasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1204 seconds (0.1#10.140)