Rapat RDG BI Ditunggu Pasar, Kurs Rupiah Berpotensi Balik Melemah

Kamis, 19 September 2019 - 09:09 WIB
Rapat RDG BI Ditunggu...
Rapat RDG BI Ditunggu Pasar, Kurs Rupiah Berpotensi Balik Melemah
A A A
JAKARTA - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) pada perdagangan Kamis, berpotensi berbalik melemah menjelang RDG Bank Indonesia (BI) yang dijadwalkan bakal mengumumkan suku bunga acuan. Sebelumnya rupiah sempat memberikan sinyal perbaikan di tengah gelombang ketidakpastian global.

Kepala Riset Monex Investindo Futures, Ariston Tjendra, mengatakan BI dikabarkan akan memangkas suku bunga pada bulan September. "BI ditunggu pasar, bisa jadi ikut memangkas 25 basis poin," ujar Ariston di Jakarta, Kamis (19/9/2019).

Dia menambahkan adanya potensi rupiah bakal melemah terhadap dollar AS hari ini karena hasil The Fed yant memangkas suku bunganya tapi serta pernyataan Gubernur Fed yang tidak akan memangkas suku bunganya tahun depan.

"Tidak ada indikasi Fed akan melakukan pemangkasan lagi tahun ini. Pemangkasan suku Bunga ini untuk menunjang pertumbuhan ekonomi AS yang masih solid. Laju IDR terhadap USD berpotensi bergerak di 14030-14150," jelasnya.

Sebelumnya pada penutupan, Rabu kemarin tercatat kurs rupiah menjaga tren penguatan sejak pembukaan untuk berdiri kokoh pada sesi tengah pekan. Perbaikan kurs rupiah mengiringi laju Poundsterling yang ambruk, dibayangi kekhawatiran apakah kesepakatan Brexit dapat dicapai pada detik-detik terakhir.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9421 seconds (0.1#10.140)