Empat Petunjuk Naik KA Bandara dari Stasiun Manggarai

Sabtu, 05 Oktober 2019 - 19:07 WIB
Empat Petunjuk Naik KA Bandara dari Stasiun Manggarai
Empat Petunjuk Naik KA Bandara dari Stasiun Manggarai
A A A
JAKARTA - Kementerian Perhubungan pada Sabtu (5/10/2019) meresmikan operasional Kereta Bandara dari Stasiun Manggarai, yang ditandai dengan perjalanan perdana. Sebelumnya, KA Bandara Soekarno-Hatta hanya bisa dicapai dari Stasiun Sudirman Baru (BNI City), Stasiun Duri dan Stasiun Batu Ceper.

Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, mengatakan dengan beroperasinya KA Bandara dari Stasiun Manggarai ini, diharapkan masyarakat memiliki akses alternatif menuju Bandara Soekarno-Hatta.

"Dan Stasiun Manggarai merupakan stasiun transit yang banyak orang melewatinya," ujar Budi Karya di Stasiun Manggarai, Jakarta, Sabtu (5/10/2019).

Bagi masyarakat yang ingin memanfaatkan KA Bandara dari Stasiun Manggarai, berikut petunjuknya:
1. Kereta Bandara Mulai Pukul 05.10 WIB
Kereta Bandara dari Stasiun Manggarai memulai perjalanan sejak pukul 05.10 WIB dan melayani 34 perjalanan selama satu hari. Adapun waktu tempuh dari Stasiun Manggarai ke Bandara Soekarno Hatta kurang dari satu jam

2. Pintu masuk KA Bandara dari Sisi Barat

Pintu masuk kereta bandara terletak di sisi barat akses utama, di Jalan Saharjo I, samping jembatan kereta yang menuju ke arah Pasaraya Manggarai, dipisahkannya pintu masuk bagi penumpang kereta bandara karena lintasan kereta bandara terletak di jalur 9 dan 10 yang terletak di jalur paling barat.

3. KA Bandara Akan Tepat Waktu

Selain itu, penumpang yang datang langsung ke Stasiun Manggarai tidak lewat pintu depan karena calon penumpang kereta bandara akan terkendala pergerakan kereta di 7 jalur kereta yang sangat padat dan ramainya penumpang KRL transit di stasiun. Dengan memilih di jalur 7, maka kereta bandara akan sangat cepat.

4. Pembayaran Tiket Melalui Website dan Secara Langsung
Penumpang bisa memesan tiket bandara melalui website atau secara langsung. Serta memilih jam untuk jadwal pemberangkatan. Selama masa promo higga akhir Oktober 2019, harga tiket Rp40.000 per orang.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3905 seconds (0.1#10.140)