Kantongi Komitmen Kanada, Sri Mulyani: Proyek Infrastruktur Terbuka Bagi Swasta

Selasa, 26 November 2019 - 20:20 WIB
Kantongi Komitmen Kanada,...
Kantongi Komitmen Kanada, Sri Mulyani: Proyek Infrastruktur Terbuka Bagi Swasta
A A A
JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani memastikan Indonesia masih diminati investasi asing untuk menanamkan modalnya di Tanah Air. Bahkan mantan Direktur Bank Dunia itu menyebutkan, telah mendapatkan komitmen Kanada untuk berinvestasi dalam proyek infrastruktur yang tengah dilakukan pemerintah Indonesia.

"Saya senang beberapa waktu lalu mendengar, Kanada akan berkomitmen untuk berinvestasi di sini. Itu juga sebagai bentuk pembuktian kepada investor lain bahwa infrastruktur yang ada di Indonesia terbuka bagi swasta lainnya untuk ikut berinvestasi," ujar Menkeu Sri Mulyani di Jakarta, Selasa (26/11/2019).

Sambung dia menerangkan, Indonesia terus berkomitmen untuk terus membangun pertumbuhan ekonomi berkelanjutan seiring dengan visi dan misi Presiden Joko Widodo (Jokowi). "Prudent, tapi juga dengan ambisius yang besar. Ini sangat penting, karena untuk prudent dan berkelanjutan," jelasnya.

Dia menambahkan, Jokowi meminta pembangunan berkelanjutan dan memastikan ekonomi makro Indonesia bisa terjaga. Hal ini ditekankan olehnya untuk terus menjaga fundamental ekonomi yang kuat.

"Itu kenapa alasan perbaikan iklim investasi terus dilakukan untuk menciptakan pertumbuhan ekonomi yang baik dan menciptakan lapangan pekerjaan yang luas. Kita mengharapkan investor domestik maupun internasional untuk berinvestasi di Indonesia dan terlibat dalam pembangunan yang tengah dilakukan di Indonesia," paparnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0683 seconds (0.1#10.140)