Kaum Milenial Lebih Suka Mal Berkonsep Instagramable

Sabtu, 14 Desember 2019 - 06:25 WIB
Kaum Milenial Lebih...
Kaum Milenial Lebih Suka Mal Berkonsep Instagramable
A A A
Selalu ada momen yang ditunggu jelang akhir tahun. Salah satunya adalah pesta diskon yang digelar sejumlah pusat perbelanjaan dan beragam e-commerce di Indonesia. Bagi Anda yang selalu menantikan momen pesta belanja jelang akhir tahun yang memberikan serangkaian diskon dan promo menarik, tentu sangat susah untuk menahan diri agar tidak boros saat berbelanja.

Sejumlah pusat perbelanjaan (mal) selalu memiliki trik tersendiri dalam menghadapi "perang" diskon yang selalu muncul setiap pergantian tahun. Hal ini pun dipertegas Ketua Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI), Stefanus Ridwan.

“Setiap pergantian tahun saya kira selalu ada kenaikan cukup signifikan dari setiap mal yang ada. Jika dikatakan apakah kenaikannya rata, tidak juga. Itu kembali lagi dari strategi mal tersebut. Ada yang naiknya signifikan dan ada juga yang turun,” ujar Stefanus.

Biasanya kinerja dari setiap mal akan sangat tergantung dari strategi mal tersebut dalam menarik perhatian pengunjung. Mal yang bisa memikat konsumen akan mengalami pertumbuhan lebih baik dibandingkan dengan yang lain. "Itu semua tergantung mal tersebut, apakah bisa mengikuti tren yang ada atau tidak," tegas Stefanus.

Faktor utama yang harus diperhatikan para pelaku bisnis pusat perbelanjaan untuk bisa bersaing e-commerce yang gencar memberikan promo harga terbaik adalah meningkatkan sisi costumer experience. "Saat ini kita bisa lihat ada mal yang jumlah pengunjungnya naik terus dan sangat signifikan. Ada mal baru yang ramai pada tahun lalu, seperti Aeon yang berada di wilayah Utara," ungkapnya.

Ridwan menambahkan, milenial saat ini lebih suka mal dengan konsep instagramable. Mereka tidak mau mengunjugi mal yang toko-tokonya hanya menawarkan serangkaian koleksi busana atau perlengkapan. "Milenial, enggak ada sekarang orang datang cuma makan saja. Makanan yang ada harus unik dan juga memiliki tempat menarik," tutur Ridwan.

Salah satu mal di Jakarta yang menawarkan agenda menarik adalah Grand Indonesia. Mal di bilangan Jakarta Pusat ini menawarkan program End Year Prizes untuk menambah jumlah pengunjung. Hal ini juga ditegaskan Dinia Widodo, Public Relation Grand Indonesia.

Menurutnya, program End Year Prizes ini sudah berlangsung dari September dan puncaknya akan ada di akhir Desember nanti. Pengunjung yang berbelanja minimal Rp500.000 akan mendapatkan satu kupon undian untuk memenangkan satu unit Lexus RX300 Luxury.

”Strategi kita untuk bisa bersaing dengan gempuran diskon yang diberikan oleh para online shop dengan menawarkan beragam hadiah menarik untuk para pengunjung, serta Midnight Sale yang berlangsung pada Desember ini," jelas Dinia.

Tidak hanya menawarkan potongan harga dari sejumlah brand ternama. Untuk memeriahkan Natal, Grand Indonesia juga menghadirkan dekorasi dengan nuansa Jerman serta berbagai pertunjukan menarik.

"Kita selalu memberikan yang terbaik untuk para pengunjung, seperti sensasi nuansa yang berbeda sehingga pengunjung tidak hanya dimanjakan oleh potongan harga saja, tetapi juga dengan rasa dan suasana," ungkap Dinia.

Lewat strategi ini terbukti, sepanjang kuartal III 2019 Grand Indonesia tidak mengalami penurunan pengunjung. "Tentunya kita menawarkan sensasi berbeda. Pastinya, hal tersebut tidak bisa dirasakan bila melakukan kegiatan belanja melalui online," tutur Dinia. Tidak hanya Grand Indonesia yang menggelar diskon menarik saat akhir tahun, Mal Plaza Indonesia juga mempunyai strategi sendiri untuk bisa mendongkrak pengunjung.

"Gelaran sale akhir tahun ini hampir semua ditawarkan oleh gerai retail kami. Tentunya ?kami berikan batasan waktu hingga pukul 12.00 malam. Rata-rata diskon yang diberikan berkisar hingga 80%," jelas Public Relation Plaza Indonesia,Tommy Utomo.

Tommy menambahkan, kami selalu memiliki strategi yang bisa membuat para pengunjung untuk merasa nyaman saat berbelanja. Seperti beberapa tenant yang tidak hanya memberikan potongan harga, tetapi juga sensasi suasana toko yang menarik.

Yang jelas, bagi mal-mal di Indonesia, membuat tempat mereka menjadi lebih menarik adalah sesuatu yang wajib dilakukan guna meningkatkan minat pengunjung. Terlebih saat liburan akhir tahun tiba, mal dapat dijadikan tempat rekreasi sekeluarga dalam mengisi waktu libur.

Marketing Communication Manager Central Park & Neo Soho Mall, Welly Adi, mengatakan, malnya mengandalkan ornamen yang dibuat meriah dan unik. Bahkan, sesekali dia juga menghadirkan pertunjukan yang dapat memanjakan mata pengunjung. "Akhir tahun itu identik dengan Natal. Di teras mal kami atau di Tribeca Park, kami memiliki pohon Natal tertinggi di Indonesia hingga 38 meter," ungkapnya.

Pada pohon Natal tertinggi itu nantinya akan dilengkapi lampu kelap kelip mengikuti irama musik selama 10 menit setiap jamnya. Pertunjukan lampu pohon Natal tersebut akan hadir hingga 5 Januari 2020 mulai pukul 18.00-21.00 WIB. Tentu ini bukan hanya sekadar hiasan semata, namun dapat menjadi pengalaman baru untuk anak-anak.

Bagi orang dewasa pun ini menjadi konten menarik untuk media sosial. Selain itu, tidak lengkap rasanya jika perayaan tahun baru tanpa kembang api. Dua mal yang terletak di Kawasan Grogol, Jakarta Barat, ini pun akan menggelar pesta kembang api pada

25 Desember 2019 dan 1 Januari 2020.

Untuk berbelanja, Central Park dan New Soho juga mengadakan Shopping Marathon pada 14-15 Desember. Bekerja sama dengan 350 tenant, mereka memberi diskon hingga 80% plus tambahan 20% lagi. “Kami yang meminta para tenant menyiapkan penawaran khusus bagi konsumennya. Kami juga mengadakan undian. Kupon undian didapat dari pembelanjaan minimal satu juta yang bisa berasal dari 3 tenant," jelas Welly.

Selain mengadakan undian berhadiah gadget terbaru, Central Park dan New Soho Mall menggratiskan parkir mobil mulai pukul 20.00 WIB. Bukan hanya tenant yang mengadakan sale, tenant lain seperti F&B juga beroperasi. Pengalaman di mal hingga larut malam juga menjadi pengalaman unik dalam dua hari itu.

Menarik minat pengunjung mal juga bisa dengan menghadirkan tokoh idola. Mal Taman Anggrek menghadirkan suasana film Harry Potter di mal mereka. Bahkan, Elvira Indriasari, Advertising & Promotion Manager Mall Taman Anggrek, menegaskan bahwa pihaknya bekerja sama langsung dengan Warner Bross selaku pemegang lisensi film yang diambil dari novel karya J.K Rowling itu.

”Suasana serasa berada di Hogwarts dapat dialami pengunjung, menggunakan pakaian para penyihir, hingga mengucapkan mantra ala Harry Potter juga. Semua dapat dilakukan pengunjung secara gratis meskipun beberapa permainan hanya membutuhkan postingan di media sosial," jelas Elvira.

Holiday in Mall Taman Anggrek with Harry Potter ini akan berlangsung hingga 14 Januari 2020. Elvira mengaku, tahun ini memang tidak ada mid nite sale di malnya, namun akan banyak hadiah yang menanti pengunjung jika dapat ikut dalam tantangan yang mereka buat.

Tantangan-tantangan seperti berbelanja di tenant-tenant di Mal Taman Anggrek akan mendapatkan satu cap. Pengunjung dapat mengumpulkan 6 cap dan dapat langsung ditukarkan dengan official merchandise Harry Potter dan voucher belanja.

"Kami tidak memfokuskan pada belanja dengan menghadirkan sale saja. Namun, bagaimana keluarga dapat liburan bersama di Mal Taman Anggrek ditemani Harry Potter. Kami harapkan menjadi bagian dari keseruan liburan keluarga," harapnya.
(don)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1212 seconds (0.1#10.140)