Perry Warjiyo Pede Global Bond Bakal Perkuat Cadev

Rabu, 08 April 2020 - 20:24 WIB
Perry Warjiyo Pede Global...
Perry Warjiyo Pede Global Bond Bakal Perkuat Cadev
A A A
JAKARTA - Penerbitan global bond atau surat utang global dengan total nominal USD4,3 miliar membuat Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo yakin bakal memperkuat cadangan devisa nasional yang saat ini mencapai USD121 miliar.

"Sekarang cadangan devisa kita relatif stabil dan Insya Allah kemarin kita mendengar pemerintah menerbitkan global bond sebesar USD4,3 miliar. Sudah diumumkan dan itu akan menambah cadangan devisa," ucap Perry dalam rapat kerja (raker) virtual antara BI dengan Komisi XI DPR RI, Rabu (8/4/2020).

Sambung dia menuturkan, pihaknya saat ini telah memasok valuta asing, sebab beberapa waktu lalu para investor global mengalami kepanikan dengan melepas saham dan obligasi dalam waktu yang bersamaan dan itu terjadi di seluruh dunia karena dampak virus corona (Covid-19). "BI kemudian cenderung menjadi pemasok sendiri karena saat itu extraordinary," kata dia.

Dia menambahkan, meskipun telah menggunakan cadangan devisa, pihaknya memastikan bahwa cadangan devisa yang dimiliki sekitar USD121 miliar lebih dari cukup. "Itu sekitar tujuh bulan pembayaran impor, utang pemerintah atau stabilisasi nilai tukar rupiah," ucap Perry.

Dengan adanya tambahan cadangan devisa dari penerbitan surat utang tersebut, Perry menyampaikan bahwa BI akan mendorong nilai tukar rupiah menguat dan stabil pada akhir tahun ini dan diperkirakan akan mencapai Rp15.000 per dolar AS.
(akr)
Berita Terkait
Cadev Naik Jadi USD137,3...
Cadev Naik Jadi USD137,3 Miliar, Kebutuhan 8 Bulan Impor Aman
Cadangan Devisa Indonesia...
Cadangan Devisa Indonesia Naik Jadi USD137,1 Miliar
Cadangan Devisa Akhir...
Cadangan Devisa Akhir September 2021 Meningkat Jadi Rp2.092 Triliun
Cadangan Devisa RI Bulan...
Cadangan Devisa RI Bulan Juni Naik Jadi USD136,4 Miliar
Penerimaan Pajak Kerek...
Penerimaan Pajak Kerek Cadangan Devisa ke USD138,8 Miliar di April
Per Akhir Agustus 2022,...
Per Akhir Agustus 2022, Cadangan Devisa Indonesia Masih Stabil
Berita Terkini
Ditetapkan Jadi KEK...
Ditetapkan Jadi KEK Industropolis, Danareksa Optimistis Percepat Investasi di KITB
7 jam yang lalu
MNC Life Raih The Best...
MNC Life Raih The Best Asuransi Jiwa di Ajang Infobank-Isentia Digital Brand Awards 2025
7 jam yang lalu
Angela Tanoesoedibjo...
Angela Tanoesoedibjo Beberkan 3 Strategi MNC Group Hadapi Tantangan Bisnis
8 jam yang lalu
Pabrik Gula Djatiroto...
Pabrik Gula Djatiroto Bakal Beroperasi sesuai Rencana
8 jam yang lalu
PHE ONWJ Kolaborasi...
PHE ONWJ Kolaborasi Gelar Safari Ramadan di Sekitar Wilayah Operasi
8 jam yang lalu
Julo Rilis Aplikasi...
Julo Rilis Aplikasi di iOS, Bidik 20 Juta Pengguna Baru
8 jam yang lalu
Infografis
Reputasi Global Israel...
Reputasi Global Israel Anjlok dalam Indeks Soft Power
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved