Beri kredit nelayan, BRI gandeng KKP

Kamis, 09 Februari 2012 - 09:38 WIB
Beri kredit nelayan,...
Beri kredit nelayan, BRI gandeng KKP
A A A
Sindonews.com - PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) menggandeng Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) untuk bekerja sama menyalurkan kredit bagi usaha perikanan dan kelautan.

Direktur Utama BRI Sofyan Basir mengatakan, kerja sama ini merupakan langkah konkret dukungan BRI terhadap industri perikanan dan kelautan, terutama dalam hal pendanaan.

“Sampai dengan September 2011, BRI telah menyalurkan kredit sektor perikanan mencapai Rp1,5 triliun kepada lebih dari 30.500 debitor. Kredit disalurkan dalam bentuk kredit komersial, kredit usaha rakyat, kredit ketahanan pangan perikanan serta kredit program lainnya,” ujar Sofyan usai penandatanganan kerja sama dengan KKP di Jakarta.

Sofyan menjelaskan, ada 12 ruang lingkup yang diatur dalam kerja sama dengan KKP di antaranya adalah penyaluran Bantuan Langsung Masyarakat (BLM) bidang kelautan dan perikanan, percepatan dan peningkatan realisasi Kredit Usaha Rakyat (KUR) sektor kelautan dan perikanan.

Dia juga menambahkan percepatan dan peningkatan realisasi Kredit Ketahanan Pangan dan Energi (KKPE) bidang kelautan dan perikanan juga termasuk dalam kerja sama ini serta pemberian fasilitas kredit modal kerja dan investasi serta termasuk pembiayaan dalam rangka mendukung perkembangan sektor kelautan dan perikanan.

Menteri Kelautan dan Perikanan Sharif Cicip Sutardjo mengatakan sektor kelautan dan perikanan, apabila dikelola secara baik bisa menjadi motor penggerak roda perekonomian daerah maupun nasional. Dalam industrialisasi kelautan dan perikanan keterkaitan antara hulu tidak berjalan baik bila tidak ada daya tarik dari industri di hilir yaitu pada pengolahan dan pemasaran.

“Pembangunan industrialisasi kelautan dan perikanan saat ini belum optimal dan masih banyak kendalanya baik di hulu maupun hilir. Dan hal itu membutuhkan penanganan lebih intensif, terintegrasi dan berkelanjutan,” kata Sharif. (ank)

()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9601 seconds (0.1#10.140)