PLN distribusi ribuan lampu sehen di perbatasan
A
A
A
Sindonews.com - Sedikitnya 15 ribu warga masyarakat di Kabupaten Timor Tengah Utara, NTT menikmati bantuan lampu super hemat energy (sehen) yang telah didistribusikan oleh PLN sebelumnya.
Pendistribusian lampu super hemat energy tersebut diprioritaskan bagi masyarakat yang tinggal di sepanjang garis perbatasan RI-RDTL, seperti Desa Haumeni-ana, desa Napan, Desa Tes, Desa Inbate, Desa nainaban dan Desa Buk.
“Saat ini 2.500 unit lampu sehen sudah kami distribusi dan langsung pasang di rumah warga. Dengan dipasangnya lampu sehen ini, warga tidak lagi keluar duit beli solar dan bensin untuk hidupkan genzet,” tutur Manajer PLN Rayon Kefamenanu, Taufig Anang, akhir pekan kemarin.
Selain prioritas Desa sepanjang garis perbatasan, pendistribusian lampu sehen juga sudah menjangkau 61 desa yang belum tersentuh jaringan listrik, dengan jumlah pelanggan sebanyak 15 ribu.
Anang menambahkan, Syarat untuk menjadi pelanggan lampu sehen, mudah saja, cukup menabung Rp300.000 pada bank NTT lalu barangnya dipasang.
”Uang tabungan itu kita akan potong setiap bulan sebesar Rp35.000, anggap saja mereka juga membayar rekening sama dengan pelanggan lainnya yang membayar rekening listrik setiap bulan. Mereka juga sudah terdaftar sebagai pelanggan PLN dengan sendirinya,” jelas Anang.
mantan kepala Desa haumeni-ana, Yakobus Asuat, tinggal persis berbatasan darat langsung dengan Negara Timor Leste menyambut gembira pendistribusian tersebut.
”Sejak Indonesia Merdeka, bahkan negara Timor Leste merdeka, baru saat ini kami mengalami terang di malam hari. Sebelumnya kami gelap, di seberang (Timor Leste-red) sudah terang. Saat ini kami merasa senang dan tenang,” tutur Yakobus di Kefamenanu. (bro)
()