Bayu ingatkan BUMN Indonesia negara besar

Rabu, 20 Juni 2012 - 17:41 WIB
Bayu ingatkan BUMN Indonesia negara besar
Bayu ingatkan BUMN Indonesia negara besar
A A A


Sindonews.com - Wakil Menteri Perdagangan, Bayu Krisnamurti sadarkan perusahaan-perusahaan BUMN bahwa Indonesia merupakan sebuah negara yang besar. Menurutnya wajar saja jika saat ini kita merambah pasar-pasar di luar negeri.

Bayu menuturkan, salah satu yang membuktikan kebesaran negara ini adalah keberadaan Presiden RI di pertemuan G20 Meksiko. "Apa artinya Presiden berangkat ke pertemuan G20 di Meksiko? Karena cuma Indonesia yang menjadi member G20 di Asean, bukan Singapura yang saat ini menjabat peringkat ke-16 di dunia ataupun Malaysia. Kita ini sudah menjadi negara besar," tegas Bayu saat menutup acara BUMN Marketing Day 2012 di Hotel Borobudur, Jakarta, Rabu (20/6/2012).

Bayu memberikan tantangan kepada perusahaan BUMN tersebut untuk dapat memasarkan produk, perusahaan dan Indonesia keluar negeri. Paling tidak dengan memanfaatkan orang Indonesia yang berada di luar negeri. Misalkan, negara seperti di Afrika Selatan yang memiliki 16 ribu WNI ataupun 800 ribu WNI Hongkong. "I give you the new chalenge. Kalau nggak ya ke laut aja," ujarnya.

Pengalaman buruk yang terjadi sebelumnya, seperti Vietnam dan Kambodja, menurut Bayu dapat menjadi pengalaman yang paling berharga. "Jangan sampai lost lagi. Sekarang kita punya sahabat, Myanmar, jangan hilang lagi, harus kita kibarkan merah putih di sana. Tasikmalaya saja lebih besar dari Singapura. Bisa majukan itu kota sudah habis itu Singapura," pungkasnya. (bro)
()
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6202 seconds (0.1#10.140)