Maret 2013, pasokan listrik bertambah 1.400 MW
A
A
A
Sindonews.com - Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menjanjikan akan ada tambahan pasokan listrik sebesar 1.400 MW dari 10 pembangkit yang merupakan bagian dari proyek fast track production (FTP) 10 ribu MW Tahap I mulai Maret 2013.
"Januari-Maret (2013) akan keluar 1.400 MW. Ada 10 pembangkit dari FTP Tahap I akan selesai," kata Wakil Menteri ESDM Rudi Rubiandini di Kantornya, Jakarta, Kamis (3/1/2013).
Proyek-proyek pembangkit listrik tersebut, ungkap Rudi, sempat mengalami kemuduran beberapa bulan. Salah satu penyebabnya ialah belum terselesaikannya masalah aset proyek Sarulla. "Surulla belum selesai masalah aset," jelas dia.
Selain 10 pembangkit yang selesai pada Maret 2013 ini, kata Rudi, akan banyak lagi pembangkit listrik yang selesai dikerjakan hingga akhir 2013, sehingga dirinya optimistis FTP 10 ribu MW tidak akan molor lagi. "2013 paling banyak, dulu (yang paling banyak) 2012, sekarang bergeser. Jadi, 2014 fix (selesai)," tuturnya.
Sebelumnya, PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) menyatakan bahwa sebanyak 9.000 dari total 10.000 MW yang ditargetkan dari FTP akan selesai hingga akhir 2013. "Total kapasitas jadi mencapai 9.000 MW. Sisanya 2014, bulan September FTP 1 selesai," ucap Direktur Konstruksi PLN Nasri Sembayang pada Desember lalu.
"Januari-Maret (2013) akan keluar 1.400 MW. Ada 10 pembangkit dari FTP Tahap I akan selesai," kata Wakil Menteri ESDM Rudi Rubiandini di Kantornya, Jakarta, Kamis (3/1/2013).
Proyek-proyek pembangkit listrik tersebut, ungkap Rudi, sempat mengalami kemuduran beberapa bulan. Salah satu penyebabnya ialah belum terselesaikannya masalah aset proyek Sarulla. "Surulla belum selesai masalah aset," jelas dia.
Selain 10 pembangkit yang selesai pada Maret 2013 ini, kata Rudi, akan banyak lagi pembangkit listrik yang selesai dikerjakan hingga akhir 2013, sehingga dirinya optimistis FTP 10 ribu MW tidak akan molor lagi. "2013 paling banyak, dulu (yang paling banyak) 2012, sekarang bergeser. Jadi, 2014 fix (selesai)," tuturnya.
Sebelumnya, PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) menyatakan bahwa sebanyak 9.000 dari total 10.000 MW yang ditargetkan dari FTP akan selesai hingga akhir 2013. "Total kapasitas jadi mencapai 9.000 MW. Sisanya 2014, bulan September FTP 1 selesai," ucap Direktur Konstruksi PLN Nasri Sembayang pada Desember lalu.
(gpr)