Indeks keyakinan konsumen Taiwan naik 33,1 poin

Jum'at, 22 Februari 2013 - 11:39 WIB
Indeks keyakinan konsumen Taiwan naik 33,1 poin
Indeks keyakinan konsumen Taiwan naik 33,1 poin
A A A
Sindonews.com - Indeks keyakinan konsumen di Taiwan meningkat menjadi 33,1 poin dari 25,7 poin pada enam bulan terakihr. Tapi, angka tersebut menunjukkan konsumen masih pesimis terhadap prospek ekonomi dalam enam bulan ke depan, kata survei terbaru oleh kartu kredit MasterCard.

Seperti dilansir dari TaipeiTimes, Jumat (22/2/2013), Taiwan mencetak poin lebih rendah dari 14 negara dan wilayah di kawasan Asia-Pasifik, dan hanya melebihi Jepang yang indeks keyakinan konsumennya 23,7 poin.

Indeks keyakinan konsumen Taiwan tetap di bawah ambang batas 50-poin. Ini menunjukkan bahwa konsumen masih suram tentang prospek ekonomi di negara tersebut.

Survei menunjukkan, konsumen percaya perekonomian Taiwan akan pulih secara bertahap pada pertengahan tahun ini. Sub indeks untuk pasar saham, kualitas hidup, pekerjaan, dan ekonomi akan kembali pulih. Hanya pendapatan rutin sub-index yang akan turun sekitar 41,9-40,2.

Dibandingkan dengan perolehan 25,7 poin dalam indeks keyakinan konsumen untuk periode Januari hingga Juni tahun ini, menunjukkan bahwa Taiwan akan mendapatkan keyakinan tentang pemulihan ekonomi pada pertengahan 2013.

Sementara, indeks keyakinan konsumen di Korea Selatan akan menjadi saingan utama Taiwan di pasar global. Namun, survei yang dilakukan mulai 7 November hingga 23 Desember 2012 kepada 11.339 responden berusia 18-64 tahun di negara Asia Pasifik, Timur Tengah, dan Afrika ini, menunjukkan optimisme adanya prospek ekonomi yang baik pada semester kedua tahun ini.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3476 seconds (0.1#10.140)