Minta tambahan calon, DPR surati SBY
A
A
A
Sindonews.com - Anggota Komisi XI DPR RI, Kamaruddin Syam mengaku Komisi XI sudah menyurati Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk mengajukan calon Gubernur Bank Indonesia (BI) selain Agus Martowardojo.
"Pokoknya kita (Komisi XI) sudah sependapat bahwa untuk memilih Gubernur Bank Indonesia kita sudah mengirim surat mengimbau presiden untuk mengajukan (calon Gubernur BI lainnya)," ujarnya seusai Rapat Dengar Pendapat Umum Komisi XI DPR RI dengan Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) di Ruang Rapat Komisi XI Gedung DPR RI, Senin (18/3/2013).
Kamaruddin juga mengungkapkan, staf staf khusus presiden bidang ekonomi Firmanzah sudah menyatakan bahwa SBY sebenarnya setuju akan tambahan calon Gubernur BI lainnya. Tapi dia juga mengatakan di lain pihak, Menko Perekonomian Hatta Rajasa bilang hanya Agus Martowardojo saja yang dicalonkan menjadi Gubernur BI.
"Oleh karena itu kita ingin mengumpulkan stakeholder atau lembaga terkait lainnya untuk meminta informasi lainnya terkait calon Gubernur BI ini," katanya.
Kamaruddin mengutarakan, andaikan tidak ada calon Gubernur BI lainnya, maka jadwal fit and proper test calon Gubernur BI tetap akan dilaksanakan pada tanggal 25 Maret 2013 diikuti dengan Pemilihan Gubernur BI di keesokan harinya pada tanggal 26 Maret 2013. "Tapi kalau ada calon lainnya, tentunya kita akan menjadwal ulang," tuturnya.
Mengenai batalnya RDPU antara Komisi XI dengan KPK siang tadi, Kamaruddin sendiri enggan mengomentari seraya mengatakan bahwa banyak hambatan yang bersifat politis dalam menghadirkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ke RDPU ini. "KPK saya kurang tahu (mengapa batal). Saya pikir KPK ada hambatan, politisnya banyak," pungkasnya.
"Pokoknya kita (Komisi XI) sudah sependapat bahwa untuk memilih Gubernur Bank Indonesia kita sudah mengirim surat mengimbau presiden untuk mengajukan (calon Gubernur BI lainnya)," ujarnya seusai Rapat Dengar Pendapat Umum Komisi XI DPR RI dengan Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) di Ruang Rapat Komisi XI Gedung DPR RI, Senin (18/3/2013).
Kamaruddin juga mengungkapkan, staf staf khusus presiden bidang ekonomi Firmanzah sudah menyatakan bahwa SBY sebenarnya setuju akan tambahan calon Gubernur BI lainnya. Tapi dia juga mengatakan di lain pihak, Menko Perekonomian Hatta Rajasa bilang hanya Agus Martowardojo saja yang dicalonkan menjadi Gubernur BI.
"Oleh karena itu kita ingin mengumpulkan stakeholder atau lembaga terkait lainnya untuk meminta informasi lainnya terkait calon Gubernur BI ini," katanya.
Kamaruddin mengutarakan, andaikan tidak ada calon Gubernur BI lainnya, maka jadwal fit and proper test calon Gubernur BI tetap akan dilaksanakan pada tanggal 25 Maret 2013 diikuti dengan Pemilihan Gubernur BI di keesokan harinya pada tanggal 26 Maret 2013. "Tapi kalau ada calon lainnya, tentunya kita akan menjadwal ulang," tuturnya.
Mengenai batalnya RDPU antara Komisi XI dengan KPK siang tadi, Kamaruddin sendiri enggan mengomentari seraya mengatakan bahwa banyak hambatan yang bersifat politis dalam menghadirkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) ke RDPU ini. "KPK saya kurang tahu (mengapa batal). Saya pikir KPK ada hambatan, politisnya banyak," pungkasnya.
(gpr)