Sepanjang 2012, BSDE bukukan laba bersih Rp1,3 T

Jum'at, 22 Maret 2013 - 11:02 WIB
Sepanjang 2012, BSDE...
Sepanjang 2012, BSDE bukukan laba bersih Rp1,3 T
A A A
Sindonews.com - PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) mencatat kenaikan laba bersih sebesar 52,96 persen menjadi Rp1,29 triliun dibanding tahun sebelumnya Rp840,78 miliar.

Naiknya laba bersih perseroan didukung tumbuhnya pendapatan di proyek residensial, komersial, lahan tanah maupun industri. Adapun, total pendapatan perseroan tahun lalu berhasil tumbuh 32,84 persen menjadi Rp3,73 triliun dari tahun sebelumnya Rp2,81 triliun.

Pendapatan dari penjualan tanah dan bangunan memberi kontribusi mencapai 80,70 persen terhadap total pendapatan perseroan. Sedangkan segmen pendapatan sewa memberi kontribusi hampir 10 persen terhadap pendapatan BSDE. Segmen ini naik 5 persen menjadi Rp365,40 miliar dari Rp347,88 miliar.

Sementara segmen pengelolaan gedung membukukan pendapatan Rp208,94 miliar atau memberi kontribusi sekitar 5,61 persen. Aset perseroan naik 31,04 persen menjadi Rp16,76 triliun dari Rp12,79 triliun dan kas hingga akhir tahun lalu tercatat sebesar Rp3,96 triliun.

Adapun total liabilitas meningkat menjadi Rp6,23 triliun dibanding tahun sebelumnya Rp4,53 triliun. Naiknya liabilitas seiring naiknya uang muka karena bertambahnya penjualan sebesar 35,39 persen menjadi Rp3,81 triliun. Selain itu, utang obligasi juga naik menjadi Rp990,25 miliar.

"Dengan kinerja dan kekuatan finansial yang kami miliki, kami bersiap untuk tumbuh lebih besar pada tahun ini," kata Direktur dan Sekretaris Perusahaan BSDE, Hermawan Wijaya dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (22/3/2013).

Perseroan, dia menambahkan, akan terus mencari peluang untuk melanjutkan ekspansi. Ini dimaksudkan untuk terus meningkatkan kinerja perseroan di tahun-tahun mendatang.
(rna)
Berita Terkait
Kantongi Laba Rp2,4...
Kantongi Laba Rp2,4 Triliun, BSDE Tak Bagikan Dividen
Apa Perbedaan BSD dan...
Apa Perbedaan BSD dan Serpong? Ini Penjelasannya
BSDE Optimis Booming...
BSDE Optimis Booming Komoditas Bawa Siklus Positif ke Sektor Properti
Ditopang Segmen Residensial,...
Ditopang Segmen Residensial, BSDE Raup Prapenjualan Rp2,5 Triliun
Bumi Serpong Damai Bukukan...
Bumi Serpong Damai Bukukan Pendapatan Rp7,31 Triliun di Kuartal III-2023
BNI Salurkan Pembiayaan...
BNI Salurkan Pembiayaan Supply Chain untuk Mitra Bumi Serpong Damai
Berita Terkini
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
1 jam yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
1 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
1 jam yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
1 jam yang lalu
Kementerian BUMN Dorong...
Kementerian BUMN Dorong Penguatan Komunikasi Digital Lewat Workshop Media Sosial Berbasis AI
2 jam yang lalu
Kinerja Positif, Indonesia...
Kinerja Positif, Indonesia Re Catat Laba Konsolidasi Rp72,7 Miliar di 2024
2 jam yang lalu
Infografis
Bayar Bunga Warisan...
Bayar Bunga Warisan Jokowi Rp183 T, Prabowo Bakal Tarik Utang Rp775 T
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved