Hari ini, listrik Depok dipastikan tidak dipadamkan

Selasa, 02 April 2013 - 10:52 WIB
Hari ini, listrik Depok...
Hari ini, listrik Depok dipastikan tidak dipadamkan
A A A
Sindonews.com - PLN Depok menyosialisasikan dan menyampaikan permohonan maaf untuk 596.849 pelanggan di Depok. Sebab akibat gangguan di SUTET Sumedang, rupanya juga berdampak ke sebagian wilayah Depok.

Namun Asisten Manager (Asman) Pelayanan dan Administrasi PLN Area Depok, Dudung Darsadi memastikan pemadaman listrik untuk hari ini atau tanggal 2 April 2013 pada pukul 15:00-18:00 di Gardu Induk Gandaria, dibatalkan. Sehingga tak ada pemadaman bergilir untuk hari ini.

"Sehubungan dengan beban listrik di Jakarta mencukupi, maka Depok juga batal diadakan pemadaman bergilir tapi hanya tanggal 2 April atau hari ini saja," ujarnya kepada wartawan, Selasa (02/03/2013).

Sebelumnya PLN Depok menginformasikan, jika pemadaman tetap dilakukan maka berdampak pada daerah Rumah Sakit Tugu Ibu, Rumah Sakit Ibu dan Anak, Cimanggis Square, PT Sama Bangun (jalan Raya Bogor Jakarta, Kp Palsigunung). Lalu di pemancar RRI, PT Percetakan Pada Suka (Jakarta Bogor).

"Iya diinformasikan bahwa PLTU Labuan saat ini berbeban maksimum, 250 sampai dengan 280 MW. Insya Allah hari ini tidak ada pemadaman di Barat akibat pekerjaan SUTET MDRCN-BDSLN 2. Mudah-mudahan semua berjalan lancar, hari ini tidak ada pemadaman," ungkapnya.

Namun ia tak dapat memastikan ada atau tidaknya pemaman bergilir untuk tanggal 3-5 April. "Untuk sementara hari ini batal pemadaman bergilir, untuk tanggal 2 atau hari ini saya pastikan tidak ada pemadaman di Depok, tetapi untuk tanggal 3-5 April belum bisa dipastikan, kami belum berani jamin apakah ada pemadaman atau beban sudah cukup," ujar Dudung.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1352 seconds (0.1#10.140)