Listrik surplus, PLN jamin tak ada pemadaman bergilir
A
A
A
Sindonews.com - PLN Wilayah Sulawesi Selatan Barat dan Tenggara (Sulselbartra) menjamin wilayah Sulsel tidak akan mengalami pemadaman bergilir selama Ramadan.
Sebab, saat ini daya yang dimiliki Sulsel mencapai 1278 megawatt (MW). Sehingga mekipun beban puncak berada dikisaran 776 MW, listrik di Sulsel masih surplus atau terdapat kelebihan cadangan sebesar 501,7 MW.
"Masyarakat tidak perlu khawatir ketersediaan listrik di Sulsel cukup," kata GM PLN Wilayah Sulselbartra, Judi Winardi saat rapat dengar pendapat dengan Komisi D DPRD Sulsel, Kamis (13/6/2013).
Selain itu, pada tahun ini terjadi penambahan pelanggan yang cukup besar hingga 176 ribu. Tercatatm hingga mei 2013 sudah 75 ribu pelanggan yang mampu dipenuhi.
Menurutnya, hingga 2018 penambahan listrik Sulsel diperkirakan kembali terjadi sampai 700 MW dengan direncanakannya beberapa PLTU di Sulsel. Seperti PLTU Sulsel 1 dan sulsel 2 di Kabupaten Takalar.
Sementara, ketua Komisi D DPRD Makassar, Adil Patu meminta agar PLN mendorong terciptanya energi batubara, air, dan gas agar mampu menjangkau listrik di daerah pegunungan dan desa terpencil.
"Kita punya banyak potensi ini. Sehingga PLN sudah perlu menguranngi penggunaan diesel untuk mengurangi beban biaya serta menjangkau daerah-daerah yang selama ini belum teraliri listrik," kata Adil.
Sebab, saat ini daya yang dimiliki Sulsel mencapai 1278 megawatt (MW). Sehingga mekipun beban puncak berada dikisaran 776 MW, listrik di Sulsel masih surplus atau terdapat kelebihan cadangan sebesar 501,7 MW.
"Masyarakat tidak perlu khawatir ketersediaan listrik di Sulsel cukup," kata GM PLN Wilayah Sulselbartra, Judi Winardi saat rapat dengar pendapat dengan Komisi D DPRD Sulsel, Kamis (13/6/2013).
Selain itu, pada tahun ini terjadi penambahan pelanggan yang cukup besar hingga 176 ribu. Tercatatm hingga mei 2013 sudah 75 ribu pelanggan yang mampu dipenuhi.
Menurutnya, hingga 2018 penambahan listrik Sulsel diperkirakan kembali terjadi sampai 700 MW dengan direncanakannya beberapa PLTU di Sulsel. Seperti PLTU Sulsel 1 dan sulsel 2 di Kabupaten Takalar.
Sementara, ketua Komisi D DPRD Makassar, Adil Patu meminta agar PLN mendorong terciptanya energi batubara, air, dan gas agar mampu menjangkau listrik di daerah pegunungan dan desa terpencil.
"Kita punya banyak potensi ini. Sehingga PLN sudah perlu menguranngi penggunaan diesel untuk mengurangi beban biaya serta menjangkau daerah-daerah yang selama ini belum teraliri listrik," kata Adil.
(izz)