Sebelum beroperasi, SBY jajal jalan tol Bali

Kamis, 20 Juni 2013 - 20:23 WIB
Sebelum beroperasi,...
Sebelum beroperasi, SBY jajal jalan tol Bali
A A A
Sindonews.com - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan lebih dulu melakukan ujicoba kekuatan jalan tol Bali sebelum resmi dioperasikan.

“Tanggal 25 Juni nanti, Presiden SBY akan langsung uji coba jalan tol ini mulai Bandara Ngurah Rai sampai ke Nusa Dua,“ jelas Direktur Utama PT Jasa Marga Bali Tol, Tito Karim saat konferensi pers di Kuta, Kamis (20/6/2013).

Dia menjelaskan, jalan melingkar persimpangan patung I Gusti Ngurah Rai, Tuban, Bali atau persis di timur bandara akan langsung dicoba Presiden SBY.

Ditambahkannya, jalan Tol Bali atau jalan di atas perairan sepanjang 12 kilometer lebih itu memang diharapkan akan mendukung kelancaran pelaksanaan KTT APEC di mana Indonesia sebagai tuan rumah.

SBY ingin memastikan kesiapan jalan tol Bali hingga saat digelarnya KTT APEC. Nantinya jika tidak ada kendala atau masalah dalam masa ujicoba maka akan langsung diresmikan oleh SBY. “Soal waktu kapan diresmikan bergantung beliau (SBY),” katanya menambahkan.

Rencananya, pada Minggu atau tanggal 23 Juni sekira pukul 24.00 wita, akan dilakukan ujicoba arus lalu lintas di atas bundaran atau jalan melingkar pada persimpangan patung I Gusti Ngurah Rai, Tuban, Bali.

Dilakukannya uji coba itu, kata Tito, seiring rampungnya pembangunan mega proyek Jalan Tol Penghubung Benoa, Bandara Ngurah Rai dan Nusa Dua. Jalan melingkar di depan Patung Ngurah Rai, Tuban sebelumnya kerap dituding sebagai salah satu penyebab utama kemacetan di Jalan By Pass Ngurah Rai.

Nantinya di jalan melingkar itu terdapat tiga ruas jalan dan tidak dipasang trafic light. Diakuinya, perubahan itu cukup membingungkan pengguna jalan namun seiring waktu akan bisa menyesuaikan. Jika dalam uji coba nanti tidak ditemukan adanya kendala maka langkah itu akan terus dipermanenkan.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0802 seconds (0.1#10.140)