DPR desak pemerintah pusat dan daerah duduk bareng

Jum'at, 05 Juli 2013 - 18:04 WIB
DPR desak pemerintah...
DPR desak pemerintah pusat dan daerah duduk bareng
A A A
Sindonews.com - Anggota DPR, Paskalis Kossay meminta pemerintah pusat melibatkan Pemerintah Provinsi Papua terkait dengan renegosiasi kontrak karya PT Freepot Indoensia. Hal ini agar pemerintah daerah juga diuntungkan.

"Ada langkah ke sana, tapi konsep ini masih cenderung sepihak, hanya untuk pusat saja. Saya harapkan pusat melibatkan daerah," ujarnya di gedung DPR, Jakarta, Jumat (5/7/2013).

Dia mengaku telah berbicara dengan Freeport mengenai renegosiasi kontrak karya tersebut. Namun, sebelum renegosiasi itu berlangsung, Paskalis menyerukan agar pemerintah pusat dan daerah duduk bersama membicarakan keuntungan tersebut.

Paskalis mengutarakan, bahwa pihaknya telah mengeluarkan pernyataan bersama dalam surat yang memang sengaja ditujukan kepada Freeport terkait renegosiasi kontrak karya.

"Tujuannya agar berpihak kepada daerah (Papua). Kelihatannya Freeport mau melakukan renegosisasi kontrak karya asal pusat dan daerah mau membicarakan secara internal dulu," pungkasnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0574 seconds (0.1#10.140)