Jelang Ramadan, pesanan Kolang-kaling naik 300%

Sabtu, 06 Juli 2013 - 14:04 WIB
Jelang Ramadan, pesanan...
Jelang Ramadan, pesanan Kolang-kaling naik 300%
A A A
Sindonews.com - Ramadan menjadi bulan berkah bagi petani dan pedagang Kolang-kaling di sejumlah daerah Indonesia. Memasuki bulan Puasa pesanan Kolang-kaling meningkat hingga 300 persen.

Seperti yang dialami Maryo dan puluhan warga Desa Lawen, Kali Bening, Banjarnegara, Jawa Tengah. Setiap menjelang Ramadan, Maryo sudah mulai memanen Kolang-kaling yang ada di kebun dan hutan.

Hal ini didukung karena area di wilayahnya cukup banyak ditumbuhi pohon Kolang-kaling. Tak heran, jika memasuki Ramadan warga sibuk memenen makanan olahan tersebut. Dalam satu hari ratusan Kolang-kaling berhasil dipanen. Namun, untuk bisa dijual ke pasar harus melalui pengolahan terlebih dahulu.

Proses pertama adalah perebusan selama 2 jam, lalu dikeluarkan isinya dan dilakukan perendaman. Kolang-kaling semakin bagus jika warnanya jernih dan putih. Untuk mendapatkan hasil yang berkualitas, syaratnya Kolang-kaling yang di olah harus berumur lebih dari 3 tahun.

"Ya lumayan, setiap Ramadan tiba saya bisa dapat untung hingga Rp5 juta kalau permintaan lagi ramai," ujar Maryo, Sabtu (6/7/2013).

Maryo menjual kolang kaling ke sejumlah daerah di Indonesia dengan harga mulai Rp3.000-Rp4,000 per Kg. Hal ini tergantung besar kecil dan kualitas Kolang-kaling tersebut. Petani pun saat ini mulai kewalahan memenuhi permintaan.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9209 seconds (0.1#10.140)