Jelang Lebaran, 40 truk gas elpiji 3kg banjiri Depok

Senin, 05 Agustus 2013 - 13:34 WIB
Jelang Lebaran, 40 truk...
Jelang Lebaran, 40 truk gas elpiji 3kg banjiri Depok
A A A
Sindonews.com - Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas (Hiswana Migas) Depok menjamin kelancaran arus distribusi gas elpiji 3 kg. Sebab menjelang Lebaran, kebutuhan masyarakat terhadap energi gas elpiji meningkat untuk memasak berbagai kebutuhan Lebaran, dari mulai kue Lebaran hingga ketupat yang menjadi tradisi.

Ketua Hiswana Migas Depok, Athar Susanto mengatakan pihaknya sudah menggelontorkan ribuan tabung melon sejak 1 Agustus 2013. Karena itu, kata dia, jumlah stok elpiji 3 kg akan aman hingga setelah Lebaran.

"Pada 1, 2, dan 3 Agustus, kami kirim per hari 40 truk ke Depok, setiap truk ada 560 tabung, stok aman untuk Lebaran," ujarnya kepada wartawan di Depok, Selasa (5/8/2013).

Athar menambahkan masyarakat tidak akan sampai kesulitan mencari tabung elpiji 3 kg saat Lebaran nanti. Sebab, dari 350 pangkalan, hanya 20 persen yang memilih mudik ke kampung halaman.

"Enggak banyak yang mudik, hanya 20 persen pangkalan, itupun hanya hari pertama dan kedua, hari ketiga sudah beroperasi kembali," katanya.

Begitupula dengan petugas penyalur tabung gas elpiji 3 kg yang hanya libur dua hari. Sementara, kebutuhan tabung elpiji 3 kg di Depok setiap bulan mencapai 1.327.000 tabung.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0796 seconds (0.1#10.140)