Mobil murah akan meningkatkan konsumsi premium

Senin, 23 September 2013 - 16:58 WIB
Mobil murah akan meningkatkan...
Mobil murah akan meningkatkan konsumsi premium
A A A
Sindonews.com - Pengamat transportasi, Agus Pambagio menilai pemerintah tidak mungkin memaksa pengguna mobil murah atau Low Cost and Green Car (LCGC) menggunakan Bahan Bakar Gas (BBG) maupun Bahan Bakar Minyak (BBM) non subsidi jenis pertamax. Program LCGC tetap menggerus konsumsi BBM bersubsidi.

"Justru sebaliknya mobil murah akan menambah banyak konsumsi BBM subsidi," jelasnya saat dihubungi, di Jakarta, Senin (23/9/2013).

Senada, Pengurus Harian YLKI yang juga Anggota Dewan Transportasi Kota, Tulus Abadi mengatakan, mobil murah hanya akan membuat konsumsi BBM bersubsidi meningkat tajam.

"Secara ekonomi tidak masuk akal melarang pengguna mobil murah menggunakan BBM bersubsidi," pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mendukung upaya pemerintah pusat yang menggulirkan produksi mobil murah dan ramah lingkungan atau Low Cost and Green Car (LCGC) di Tanah Air.

Juru Bicara Kementerian ESDM, Saleh Abdurrahman berharap produksi LCGC ke depan memiliki semangat untuk menjalankan program pemerintah dalam konversi BBM bersubsidi ke BBG. Lantaran jika menggunakan BBG akan mampu menekan konsumsi BBM bersubsidi.

"Kami harapkan LCGC ini pakai gas kedepannya. Produsen LCGC harus menyiapkan converter kit. Ini solusi untuk menekan konsumsi BBM bersubsidi," kata dia.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5716 seconds (0.1#10.140)