Rupiah berakhir terdepresiasi 72 poin

Rabu, 30 Oktober 2013 - 16:34 WIB
Rupiah berakhir terdepresiasi...
Rupiah berakhir terdepresiasi 72 poin
A A A
Sindonews.com - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) hari ini ditutup melempem di tengah keberhasilan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali ke zona hijau.

Posisi nilai tukar rupiah terhadap USD berdasarkan data Bloomberg sore ini ditutup di level Rp11.175/USD atau terdepresiasi 72 poin dibanding hari Selasa (29/10/2013) di level Rp11.103/USD.

Masih berdasarkan data Bloomberg, rupiah pagi tadi dibuka di level Rp11.135/USD. Sementara possisi rupiah terkuat hari ini berada di level Rp11.126/USD dan terlemah di level Rp11.216/USD.

Data yahoofinance juga mencatat, mata uang domestik sore hari ini di level Rp11.180/USD , dengan kisaran harian Rp11.175-11.221/USD. Posisi sore ini melemah 72 poin dibanding hari sebelumnya di level Rp11.108/USD.

Berdasarkan data Sindonews bersumber dari Limas mencatat bahwa rupiah hari ini diperdagangkan pada harga Rp11.183/USD atau terdepresiasi 67 poin dibanding hari kemarin di level Rp11.116/USD.

Adapun, posisi rupiah berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) BI pada hari ini melemah 85 poin menjadi Rp11.161/USD dibanding hari keamrin di level Rp11.076/USD.

Head of Research & Analysis BNI Nurul Eti Nurbaeti mengatakan, dolar AS menguat terhadap sejumlah mata uang dunia termasuk rupiah karena meningkatnya ekspektasi The FEd masih akan memepertahankan program pembelian obligasi senilai USD85 miliar per bulan pada FOMC meeting, yang hasilnya akan diumumkan Kamis dini hari.

Sementara itu, lelang Sertifikat Bank Indonesia (SBI) dan SBI Syariah (SBIS) tenor 9 bulan dengan target masing-masing Rp5 triliun dan Rp400 miliar sedikit mengurangi tekanan terhadap dolar sore ini.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9262 seconds (0.1#10.140)