Harga minyak di Asia melemah

Rabu, 11 Desember 2013 - 13:03 WIB
Harga minyak di Asia...
Harga minyak di Asia melemah
A A A
Sindonews.com - Harga minyak di perdagangan Asia hari ini melemah, dengan beberapa pasar mengarah pada pergerakan baru.

Kontrak utama New York, minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Januari, turun enam sen menjadi USD98,45 per barel pada perdagangan sore. Sementara minyak mentah Brent North Sea untuk Januari, turun satu persen menjadi USD109,37 per barel.

"Kehati-hatian dan profit taking adalah mood yang dominan di pasar, di tengah kurangnya data dan peristiwa," tulis bank Perancis Credit Agricole dalam catatannya, seperti dilansir dari AFP, Rabu (11/12/2013).

Desmond Chua, analis pasar CMC Markets, Singapura mengatakan, Departemen Energi (DoE) AS kemungkinan akan menunjukkan penarikan substansial dalam stok AS.

Kelompok industri American Petroleum Institute (API) mengatakan, stok minyak mentah AS merosot 7,5 juta barel dalam pekan sampai 6 Desember 2013. DoE akan merilis angka stockpile resmi pada Rabu waktu setempat.

Di sisi lain, OPEC (organisasi negara-negara pengekspor minyak) menetapkan perkiraan bahwa permintaan minyak global 2014 akan tumbuh pada tingkat lebih cepat dari 2013 berkat percepatan pertumbuhan ekonomi dunia.

OPEC melaporkan rata-rata permintaan pada 2014 sebesar 98.840.000 barel per hari, naik 1,04 juta barel per hari dari 2013.

Produksi minyak anggota OPEC, Libya akan kembali dari blokade panjang oleh demonstran bersenjata di terminal utama pada 15 Desember. "Kembalinya minyak Libya ke pasar kemungkinan akan menurunkan harga minyak mentah Brent," kata Phillip Futures, konsultan minyak berbasis di Singapura.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0732 seconds (0.1#10.140)