FDI China dalam 11 bulan naik 5,48%

Rabu, 18 Desember 2013 - 15:39 WIB
FDI China dalam 11 bulan...
FDI China dalam 11 bulan naik 5,48%
A A A
Sindonews.com - Kementerian Perdagangan China melaporkan investasi asing di China naik 5,48 persen year-on-year (yoy) pada 11 bulan pertama 2013.

Dilansir dari AFP, Rabu (18/12/2013), investasi asing langsung (FDI) tidak termasuk sektor keuangan mencapai USD105,5 miliar pada Januari-November 2013. Di mana untuk November saja, FDI meningkat 2,35 persen yoy sebesar USD8,48 miliar.

Investasi dari Uni Eropa melonjak 17,36 persen menjadi USD6,8 miliar selama periode Januari-November dari tahun sebelumnya. Sementara dari Amerika Serikat meningkat 8,6 persen menjadi USD3,2 miliar.

Juru bicara Kementerian Perdagangan, Shen Danyang mengatakan, kebanyakan investasi ke China berasal dari kelompok 10 negara Asia, termasuk Hong Kong, Taiwan, Jepang, Thailand dan Singapura. FDI dari pelaku usaha ekonomi naik 7,45 persen menjadi USD91,4 pada tahun hingga November.

Zona Perdagangan Bebas Shanghai, showcase terbaru China sebagai komitmen reformasi pasar, telah menarik sebanyak 58 perusahaan di luar negeri dengan modal terdaftar lebih dari USD610 juta pada akhir November.

Menurut Shen, zona yang diluncurkan pada akhir September itu memiliki berbagai kebijakan yang menguntungkan, termasuk konvertibilitas bebas dari mata uang China. "Perusahaan asing sangat tertarik di zona dan mereka antusias untuk berinvestasi," tandasnya.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7136 seconds (0.1#10.140)