Sebanyak 850 ribu nasabah KUR BRI naik kelas

Kamis, 09 Januari 2014 - 10:04 WIB
Sebanyak 850 ribu nasabah...
Sebanyak 850 ribu nasabah KUR BRI naik kelas
A A A
Sindonews.com - PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) mencatat lebih dari 850 ribu nasabah Kredit Usaha Rakyat (KUR) BRI, yang semula tidak bankable dan menyandang status pengusaha pemula dan mikro, kini naik kelas menjadi nasabah komersil.

“Mereka ini kemudian sudah bankable. Pinjaman mereka sudah menggunakan prosedur dan administrasi normal sebab mereka sudah punya jamiman, aset tetap dan lain sebagainya,” ujar Sekretaris Perusahaan BRI Muhamad Ali dalam rilisnya, Kamis (9/1/2014).

Ali menyampaikan, nasabah KUR BRI hingga 31 Desember 2013 yang bermigrasi ke kredit komersial berjumlah lebih dari 850 ribu debitor dengan plafon pinjaman mencapai Rp13,6 triliun.

“Artinya, kalau mereka berimigrasi ke kredit komersial, bisnisnya semakin bagus serta menjadi bankable. Relasi dengan lembaga keuangan juga semakin bagus,” tutur dia.

Berdasarkan data Kementerian Koordinator bidang Perekonomian, penyaluran KUR nasional sampai dengan November tahun 2013 telah mencapai Rp133,2 triliun.

“Dan BRI menguasai 63,46 persen dari total KUR nasional,” pungkas Ali.

Sementara hingga akhir 2013, posisi KUR BRI menembus Rp87 triliun, dengan jumlah debitor mencapai 9,2 juta nasabah. Dibanding November 2013, realisasi KUR BRI akhir tahun lalu meningkat Rp2,4 triliun dari sebelumnya tercatat Rp84,5 triliun.
(rna)
Berita Terkait
Presiden Jokowi Apresiasi...
Presiden Jokowi Apresiasi Peran BRI dalam Pengembangan UMKM Indonesia
BRI Berhasil Salurkan...
BRI Berhasil Salurkan Pinjaman Dana Pemerintah Rp136,7 Triliun
BRI Hadirkan Virtual...
BRI Hadirkan Virtual Coaching Bagi Pelaku UMKM di Seluruh Indonesia
BRI Beri Tips Bertransaksi...
BRI Beri Tips Bertransaksi Aman Saat Lebaran
Investor Ritel Saham...
Investor Ritel Saham BRI Melesat Enam Kali Lipat Dalam Dua Tahun
85% Kantor BRI Telah...
85% Kantor BRI Telah Beroperasi dengan Protokol The New Normal
Berita Terkini
Kejar Pertumbuhan Ekonomi...
Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8% Butuh Konektivitas Andal
6 jam yang lalu
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
7 jam yang lalu
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
9 jam yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
9 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
10 jam yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
10 jam yang lalu
Infografis
Penuh Tantangan, Beban...
Penuh Tantangan, Beban Kelas Menengah Kian Berat di 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved