Hadapi AEC, RI harus perbaiki produktivitas

Selasa, 01 April 2014 - 13:52 WIB
Hadapi AEC, RI harus perbaiki produktivitas
Hadapi AEC, RI harus perbaiki produktivitas
A A A
Sindonews.com - Asian Development Bank (ADB) menilai Indonesia harus memperbaiki produktivitas dan kualitas tenaga kerjanya agar dapat bersaing dengan negara lain di lingkungan ASEAN, menyusul akan diterapkannya ASEAN Economic Community (AEC) 2015.

"AEC tidak akan terjadi secara tiba-tiba. Semakin cepat kita perbaiki, semakin banyak manfaat yang akan kita peroleh," ungkap Deputy Country Director ADB, Edimon Ginting di Jakarta, Selasa (1/4/2014).

Menurutnya, Indonesia sebagai negara terbesar di lingkungan ASEAN seharusnya dapat memperoleh keuntungan luar biasa dengan terbukanya market. Namun, hal ini tergantung dari efisiensi dan efektifitas untuk berbenah.

"Yang paling besar dampaknya di segi investasi. Ini membuat investasi bisa pindah kemanapun. Kita harus menekan ini untuk kepentingan investasi. Daya saing itu penting, tetapi Indonesia sudah mengarah ke sana. Begitu terbuka kita tidak punya pilihan untuk tidak semakin efisien," imbuhnya.

Saat ini, lanjut dia, profesi yang telah disetujui untuk dibuka sebanyak delapan profesi yang melibatkan skill, seperti dokter atau akuntan. "Jadi kalau kita bisa ciptakan skill labour lebih produktif maka kita mampu bersaing. Saya positif memandang AEC, mestinya kita lebih menguntungkan," pungkas dia.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6542 seconds (0.1#10.140)