Kinerja BPR Semakin Meningkat

Rabu, 04 Juni 2014 - 15:34 WIB
Kinerja BPR Semakin...
Kinerja BPR Semakin Meningkat
A A A
JAKARTA - Infobank mencatat pertumbuhan kinerja Bank Perkreditan Rakyat (BPR) tetap tumbuh sepanjang 2013, meski perekonomian global sedang merosot. Pasalnya, terdapat 367 BPR berpredikat sangat bagus yang menorehkan prestasi keuangan.

Chief of Research Biro Riset Infobank, Ateng Darmawijaya Kajian Biro Riset Infobank (BIRI) mengenai kinerja keuangan BPR untuk tahun buku 2012-2013 menghasilkan 367 BPR berkinerja terbaik dan berpredikat sangat bagus.

"Dalam hal ini, BPR dikelompokkan dalam empat kategori, yakni BPR beraset Rp500 miliar ke atas, BPR beraset Rp100 miliar sampai di bawah Rp500 miliar, BPR beraset Rp50 miliar sampai di bawah Rp100 miliar, dan BPR beraset Rp25 miliar sampai di bawah Rp10 miliar," paparnya saat konfrensi pers di Grand sahid Jaya, Jakarta, Rabu (4/6/2014).

Di kelompok BPR dengan aset Rp500 miliar ke atas, kata dia, ada 10 BPR yang berpredikat "sangat bagus" dengan skor tertinggi diraih BPR Modern Express, Kota Ambon, Maluku.
Sementara, di kelompok BPR beraset Rp100 miliar sampai di bawah Rp500 miliar ada 114 BPR meraih predikat "sangat bagus" dengan skor tertinggi diduduki BPR LPK Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.

"Kemudian di kelompok BPR dengan aset Rp50 miliar sampai di bawah Rp100 miliar terdapat 109 BPR yang meraih predikat "sangat bagus", skor tertinggi diraih BPR Bina Reksa Karyaertha, Kabupaten Kediri, Jawa Timur," lanjutnya.

Untuk kelompok BPR dengan aset Rp25 miliar sampai di bawah Rp50 miliar ada 134 BPR yang meraih predikat "sangat bagus". "Skor tertingginya diraih BPR Vumi Bekasiartha, Kota Bekasi, Jawa Barat," pungkasnya.
(izz)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0803 seconds (0.1#10.140)