Etihad Airways Sediakan Layanan Piala Dunia di Pesawat

Jum'at, 13 Juni 2014 - 14:22 WIB
Etihad Airways Sediakan Layanan Piala Dunia di Pesawat
Etihad Airways Sediakan Layanan Piala Dunia di Pesawat
A A A
ABU DHABI - Penumpang penerbangan jarak jauh Etihad Airways dapat menikmati siaran langsung semua pertandingan sepak bola Piala Dunia FIFA selama turnamen berlangsung.

IMG Media akan mentransmisi 64 pertandingan secara langsung ke pesawat modern berbadan besar ini menggunakan sistem hiburan dalam pesawat state of the art interactive Panasonic E-box milik Etihad Airways.

Layar video pribadi E-box terpasang di setiap tempat duduk di setiap kabin kelas satu, bisnis dan ekonomi yang berarti para penggemar sepak bola yang terbang selama turnamen berlangsung tidak akan ketinggalan pertandingan.

Chief Commercial Officer Etihad Airways, Peter Baumgartner mengatakan, Piala Dunia FIFA adalah ajang olah raga terbesar dan paling dinanti di dunia.

"Saya senang semua penumpang kami dapat menyaksikan setiap pertandingan saat sedang melakukan penerbangan bisnis atau liburan jarak jauh bersama kami. Saya harap mereka dapat duduk santai dan menikmati aksi sepak bola hebat ini," kata Peter dalam rilisnya, Jumat (13/6/2014).

Piala Dunia dimulai hari ini dengan tuan rumah negara Brazil melawan Kroasia di Sao Paulo. Babak akhir akan berlangsung pada hari Minggu tanggal 13 Juli di Rio de Janeiro di mana penonton televisi global untuk satu pertandingan ini saja diperkirakan mencapai lebih dari satu juta orang.

Etihad Airways mengoperasikan pesawat berbadan panjang Airbus A340-500 untuk rute Abu Dhabi-Sao Paulo. Maskapai mempekerjakan 49 warga Brazil sebagai kru kabin.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5549 seconds (0.1#10.140)