CT Tempatkan Tiga Orang Perbaiki Kementerian ESDM

Kamis, 11 September 2014 - 17:35 WIB
CT Tempatkan Tiga Orang...
CT Tempatkan Tiga Orang Perbaiki Kementerian ESDM
A A A
JAKARTA - Ad interim Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Chairul Tandjung (CT) menempatkan tiga orang di Kementerian ESDM untuk bertugas memperbaiki sektor ESDM guna menunjang capaian percepatan penyelesaian proyek dan menyelesaikan masalah hukum yang sedang dihadapi.

"Saya menempatkan Pak Monti untuk berkantor di ESDM, Pak Lambok dan Edy Abdurahman untuk membantu ESDM mempercepat penyelesaian masalah hukum dan masalah kementerian lainnya," kata CT di Kementerian ESDM, Jakarta Kamis (11/9/2014).

Ia menuturkan, dirinya tidak bisa sepenuhnya berkantor di Kementerian ESDM karena juga merangkap sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian. Maka dari itu, selain menunjuk Wakil Menteri ESDM sebagai penanggung jawab harian, CT juga menaruh tiga orang membantu kerja Wamen ESDM Susilo Siswoutomo.

"Karena saya tetap Menko maka waktunya tidak full time berkantor di ESDM. Yang bertanggung jawab sehari-hari di ESDM ialah Wamen ESDM," ujarnya.

Sebagai informasi, tiga orang yang di tunjuk CT menyukseskan program Kementerian ESDM antara lain, Deputi bidang Koordinasi Energi dan Sumber Daya Mineral Kementerian Koordinator bidang Perekonomian Monti Griyana, Sekretaris Menteri Koordinator (Sesmenko) Edy Abdurahman dan Sekretaris Menteri Sekretariat Negara (Sesmensesneg) Lambok V Nathan.
(gpr)
Berita Terkait
Pakai Kursi Roda, PNS...
Pakai Kursi Roda, PNS Kementerian ESDM Priyo Andi Gularso Diperiksa KPK
Penggeledahan Di Kantor...
Penggeledahan Di Kantor ESDM, Arifin Benarkan Terkait Dugaan Korupsi Tukin
Banyak Proyek Migas...
Banyak Proyek Migas Alami Stagnasi, Investasi Tak Capai Target
KPK Geledah Kantor Kementerian...
KPK Geledah Kantor Kementerian ESDM, Penyidik Bawa 2 koper
Anggaran Kementerian...
Anggaran Kementerian ESDM Dipotong Rp3,5 Triliun
Memalukan, 9 PNS Kementerian...
Memalukan, 9 PNS Kementerian ESDM Ditahan Terkait Kasus Korupsi Tukin
Berita Terkini
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
39 menit yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
1 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
1 jam yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
1 jam yang lalu
Kementerian BUMN Dorong...
Kementerian BUMN Dorong Penguatan Komunikasi Digital Lewat Workshop Media Sosial Berbasis AI
1 jam yang lalu
Kinerja Positif, Indonesia...
Kinerja Positif, Indonesia Re Catat Laba Konsolidasi Rp72,7 Miliar di 2024
2 jam yang lalu
Infografis
Tarif Trump Bikin Harta...
Tarif Trump Bikin Harta Orang Terkaya Dunia Susut Rp3.400 Triliun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved