Harga Emas Antam Sama untuk Hari ke-2

Selasa, 23 September 2014 - 09:31 WIB
Harga Emas Antam Sama...
Harga Emas Antam Sama untuk Hari ke-2
A A A
JAKARTA - Harga jual dan beli (buyback) emas PT Aneka Tambang Tbk (Antam) pada hari ini sama untuk hari kedua sejak kemarin.

Dilansir dari situs resmi Logammulia.com, Selasa (23/9/2014), harga jual emas Antam ukuran 1 gram tetap dibanderol pada harga Rp524.000. Harga buyback emas perseroan juga masih sama di harga Rp465.000 per gram.

Harga jual emas ukuran 2 gram dihargai Rp1.008.000, dengan harga per gram Rp504.000. Adapun, harga emas 3 gram dipatok Rp1.494.000 dengan harga Rp498.000 per gram. Harga emas 4 gram senilai Rp1.980.000 dengan harga per gram Rp495.000.

Selain itu, harga jual emas 5 gram ditetapkan Rp2.475.000 dengan harga per gram dihargai Rp495.000. Harga emas 10 gram dijual Rp4.900.000, dengan harga per gram Rp490.000.

Harga emas 25 gram Rp12.175.000 dengan harga per gram Rp487.000. Harga emas 50 gram sebesar Rp24.300.000, dengan harga per gram Rp486.000.

Kemudian, harga emas 100 gram sebesar Rp48.550.000, dengan harga per gram Rp485.500. Harga emas 250 gram mencapai Rp121.250.000, dengan harga per gram Rp485.000. Emas ukuran 500 gram dihargai Rp242.300.000, dengan harga per gram Rp484.600.

Sementara harga emas global diperdagangakn mendekati harga terendah delapan bulan di tengah menguatnya mata uang dolar Amerika Serikat (USD).

Emas untuk pengiriman segera diperdagangkan pada harga USD1.215,55 per ons pada pukul 08.47 di Singapura dari sebelumnya USD1.215,08. Kemarin, logam mulia sempat jatuh ke harga USD1.208,40, level terendah sejak 2 Januari 2014.

Harga emas berada di jalur kerugian kuartalan I tahun ini karena Indeks Bloomberg Dollar Spot naik ke level tertinggi empat tahun dan meningkatnya ketegangan geopolitik di seluruh dunia, sehingga membantu reli emas sebesar 10% pada semester I.

"Emas diperkirakan akan tetap bearish di tengah membaiknya ekonomi AS dan USD. Bahkan jika konsumsi berkurang, itu tidak akan cukup untuk menaikkan harga emas," kata analis Huatai Great Wall Futures Co Huang Wei seperti dilansir dari Bloomberg, Selasa (23/9/2014).

Kepemilikan emas di SPDR Gold Trust turun kemarin menajdi 774,65 metrik ton, terendah sejak Desember 2008. Investor menjual 23,6 ton pada tahun ini setelah menarik sekitar 553 ton pada tahun lalu karena harga emas anjlok 28%.

Emas di Comex New York untuk pengiriman Desember turun 0,1% menjadi USD1.216,50 per ons, setelah kemarin sempat turun ke harga USD1.208,80, terendah sejak Januari 2014.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0980 seconds (0.1#10.140)