PSO Kereta Jarak Jauh Akan Dialihkan ke KRL

Rabu, 24 September 2014 - 06:00 WIB
PSO Kereta Jarak Jauh...
PSO Kereta Jarak Jauh Akan Dialihkan ke KRL
A A A
JAKARTA - Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perkeretaapian mengusulkan penghapusan public service obligation (PSO) angkutan kereta jarak jauh untuk dialihkan ke kereta commuter line (KRL) pada 2015.

Direktur Lalu lintas dan Angkutan Kereta Direktorat Perkeretaapian, Hanggoro Budi Wiryawan mengatakan, pengalihan itu dinilai lebih tepat. Namun, wacana tersebut masih dikaji dan belum diputuskan.

"Kebutuhan transportasi publik sehari-hari masih lebih besar pada angkutan KRL. Nah, subsidi untuk KRL ini yang lebih tepat karena volume penumpang memanfaatkan angkutan ini besar atau terus meningkat dari tahun ke tahun," ujarnya, Selasa (23/9/2014).

"Sedangkan angkutan kereta api jarak jauh bukan merupakan kebutuhan sehari-hari atau sifatnya bulanan. Sehingga ada pertimbangan PSO untuk kereta jarak jauh dialihkan ke angkutan KRL," lanjut Hanggoro.

Dia mengatakan, jumlah penumpang per tahun untuk angkutan kereta jarak jauh juga belum signifikan.

"Tahun 2013 total penumpang PSO itu mencapai 149.802.276. Dari jumlah tersebut, PSO angkutan kereta ekonomi jarak jauh hanya 3.845.119. Karena tidak signifikan, penyerapannya juga tidak selalu terpenuhi maka ada pertimbangan dialihkan ke KRL," jelasnya.
(dmd)
Berita Terkait
Aturan Baru, Kapasitas...
Aturan Baru, Kapasitas Penumpang KRL Commuter Jabodetabek Kini 80 Persen
Pengguna KRL Selama...
Pengguna KRL Selama Semester I/2022 Mencapai 89,9 Juta Penumpang
Tiket KRL Jabodetabek...
Tiket KRL Jabodetabek Berbasis NIK Mulai Diberlakukan pada 2025
Pemerintah Tidak Merekomendasikan...
Pemerintah Tidak Merekomendasikan Impor KRL Bekas dari Jepang
Ada SO-6 di Stasiun...
Ada SO-6 di Stasiun Manggarai, Berikut Penyesuaian Jadwal KRL
Stasiun Manggarai Kembali...
Stasiun Manggarai Kembali Dibangun, Rute KRL Bakal Ada Perubahan
Berita Terkini
Ramalan BI: Ekonomi...
Ramalan BI: Ekonomi RI di 2025 Tumbuh Melambat di Kisaran 4,7-5,5 Persen
3 menit yang lalu
Zona Niaga Terbaru Dukung...
Zona Niaga Terbaru Dukung Ekosistem Kota Mandiri di Tangerang
28 menit yang lalu
Prabowo: Kalau Pangan...
Prabowo: Kalau Pangan Aman, Nggak Usah Takut Saham Naik Turun
40 menit yang lalu
3 Tahun Berturut-turut...
3 Tahun Berturut-turut Pertumbuhan Ekonomi Negara Eropa Ini Nol Persen
1 jam yang lalu
BUMN hingga TNI-Polri...
BUMN hingga TNI-Polri Bangun Gudang Penyimpanan Beras, Prabowo Siapkan Biaya Khusus
1 jam yang lalu
Maknai Hari Kartini,...
Maknai Hari Kartini, BRI Berdayakan Wanita Indonesia melalui Program BRInita
1 jam yang lalu
Infografis
Presiden Ukraina Zelensky:...
Presiden Ukraina Zelensky: China Memasok Senjata ke Rusia!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved