Sudirman Said Janji Lakukan Terobosan di ESDM

Senin, 27 Oktober 2014 - 18:22 WIB
Sudirman Said Janji...
Sudirman Said Janji Lakukan Terobosan di ESDM
A A A
JAKARTA - Menteri Energi Dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said berjanji akan membuat terobosan di lingkungan Kementerian ESDM agar kementerian energi ini menjadi lebih baik lagi.

"Terobosannya sekitar perizinan, itu menyangkut beberapa aspek, misalnya soal pembebasan tanah yang sering menjadi kendala perusahaan energi, kemudian masalah perjanjian-perjanjian dan lainnya," ujar dia di kantornya, Senin (27/10/2014).

Dia mengatakan, era pemerintahan sekrang adalah bekerja dengan cepat dan tepat. Jadi akan memungkinkan mengurangi birokrasi yang sifatnya berbelit-belit.

"Mood-nya pemerintahan sekarang itu adalah mood kepengen lari kenceng. Itu nanti akan kita sampaikan lagi mengenai program-programnya apa saja," katanya.

Untuk prioritas yang akan dilakukan, dia akan perbanyak bertanya kepada seluruh dirjen guna mengetahui masalah apa saja yang belum rampung di kementerian ESDM.

"Saya akan bertanya kepada seluruh dirjen, keputusan apa yang tertunda, saya akan pelajari itu," pungkasnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0881 seconds (0.1#10.140)