DPR Tolak Rinaldi Jadi Calon Dirut Pertamina

Rabu, 19 November 2014 - 15:31 WIB
DPR Tolak Rinaldi Jadi...
DPR Tolak Rinaldi Jadi Calon Dirut Pertamina
A A A
JAKARTA - Munculnya nama mantan Direktur Utama (Dirut) PT Telkom, Rinaldi Firmansyah sebagai calon Dirut PT Pertamina (Persero) ternyata ditentang oleh DPR RI.

Anggota Komisi VII DPR RI, Ramson Siagian mengungkapkan, penolakannya atas calon Dirut Pertamina tersebut lantaran disinyalir akan ada privatisasi Pertamina jika dipimpin oleh Rinaldi.

"Ya itu yang berbahaya. Makanya kita menolak privatisasi Pertamina," ucap dia kepada Sindonews, di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (19/11/2014).

Menurut dia, calon Dirut Pertamina janganlah orang yang hanya unggul dalam sisi keuangan semata. Namun juga harus mengerti mengenai sektor minyak dan gas (Migas).

Sementara Rinaldi, lanjut Ramson, sama sekali tidak memahami seluk beluk Migas di Indonesia. Jadi kepemimpinan Rinaldi hanyalah sebuah kemunduran bagi Pertamina.

"Kita mengharapkan bahwa jangan yang hanya keunggulan di sektor keuangan yang jadi Dirut Pertamina. Lebih bagus yang pengalaman di sektor Migas," jelas dia.

Politisi Partai Gerindra ini menegaskan, Dirut Pertamina harus paham tentang aspek manajerial juga aspek migasnya. Jangan sampai Dirut Pertamina diisi oleh orang-orang yang masih meraba mengenai dunia Migas.

"Biarpun sebenarnya jadi Dirut pertamina lebih ke aspek manajerial. Tetapi perlu mengetahui sektor Migas. Jadi kalau boleh diambil dari lingkungan sektor Migas, apakah dari dalam Pertamina ataupun di luar Pertamina, yang pernah dari sektor Migas," tegasnya.

Pemilihan Dirut Pertamina ini, tambahnya, haruslah sejalan dengan visi-misi Presiden Joko Widodo (Jokowi) sewaktu kampanye, dengan jargon Trisakti-nya. Tanpa dibumbui dengan kepentingan sekelompok elit.

"Jadi di situlah pemerintah Jokowi-JK yang waktu kampanye menyebut Trisakti, berdaulat di bidang politik, berdikari di bidang ekonomi, berkepribadian di bidang kebudayaan, itu jangan hanya retorika mau kampanye saja. Harus dibuktikan dalam kebijakan politik dan ekonominya sekarang. Termasuk soal Dirut Pertamina," tukasnya.

(Baca: Rinaldi Kurang Mumpuni saat Memimpin Telkom)
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5146 seconds (0.1#10.140)