Susi Jamin Tak Akan Ada Kapal Asing Berani Usir Nelayan

Senin, 05 Januari 2015 - 16:38 WIB
Susi Jamin Tak Akan...
Susi Jamin Tak Akan Ada Kapal Asing Berani Usir Nelayan
A A A
JAKARTA - Menteri Kelautan dan Perikanan (MKP) Susi Pudjiastuti menjamin selama dirinya menjabat tidak akan ada lagi kapal asing berani mengusir nelayan Indonesia yang sedang mencari ikan.

Hal ini dikatakan, menanggapi pengusiran yang dilakukan kapal asing terhadap nelayan Morotai yang sedang mencari ikan beberapa waktu lalu.

Bahkan Bos Susi Air ini ia menjamin nelayan Indonesia akan berdaulat di negaranya sendiri.

"Jangan sampai cerita dari Gubernur Maluku Utara tentang nelayan Morotai yang diusir kapal asing terjadi lagi. Tidak akan ada lagi kapal asing yang mengusir, dan berani kepada nelayan Indonesia yang kapalnya kecil. Selama saya menjabat, nelayan Indonesia menjadi tuan rumah berdaulat," ujarnya di gedung Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), Jakarta, Senin (5/1/2015).

Menurutnya, saat ini jumlah kapal asing yang melakukan praktir pencurian ikan pun semakin jauh berkurang.

"Sebelumnya ada tujuh ribu kapalsetiap hari masuk mengeruk laut kita. Sekarang hanya tinggal ratusan, yang lainnya sudah pulang. Tanpa support media, dan kegiatan kita perang dengan illegal fishing, tidak bisa jadi seperti sekarang," pungkasnya.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6887 seconds (0.1#10.140)