Ratusan Orang Rebutan Jabatan Kementerian ESDM

Senin, 12 Januari 2015 - 12:32 WIB
Ratusan Orang Rebutan...
Ratusan Orang Rebutan Jabatan Kementerian ESDM
A A A
JAKARTA - Sebanyak 100 orang dari internal dan eksternal berebut mengikuti proses lelang jabatan eselon I di lingkungan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).

Seperti diketahui, Kementerian ESDM juga mengikuti jejak Kementerian Keuangan (Kemenkeu) untuk melelang posisi strategis di lingkungannya. Pendaftaran dibuka 18 Desember 2014 hingga 7 Januari 2015.

Ke lima jabatan eselon satu yang dilelang adalah Dirjen Minyak dan Gas Bumi (Migas), Dirjen Ketenagalistrikan, Dirjen Mineral dan Batu Bara (Minerba), Dirjen Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi (EBTKE), serta Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Energi Nasional (DEN).

"Kita bersyukur, peminatnya lumayan banyak. Termasuk dari dalam juga ada. Dan saya yakin kita akan ketemu orang terbaik di eselon satu," ujar Menteri ESDM Sudirman Said di kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Senin (12/1/2015).

Dia melanjutkan, proses lelang jabatan eselon I harus selesai dalam tiga bulan. Setelah itu, pihaknya juga akan melakukan lelang untuk posisi eselon II.

"Dan dalam waktu enam bulan (tiga bulan berikutnya), sudah selesai penyegarannya ke eselon II," pungkas Sudirman.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0490 seconds (0.1#10.140)