Menteri Susi Diminta Jadi Presiden 2019

Rabu, 21 Januari 2015 - 16:03 WIB
Menteri Susi Diminta Jadi Presiden 2019
Menteri Susi Diminta Jadi Presiden 2019
A A A
JAKARTA - Salah satu Anggota Badan Anggaran (Banggar) Anton Sihombing mendeklarasikan dirinya untuk mendukung Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti sebagai Presiden Indonesia di 2019.

Aspirasinya itu diungkapkan dihadapan anggota Badan Anggaran (Banggar) DPR dan beberapa menteri yang menggelar rapat Banggar membahas RAPBN-P 2015 hari ini.

"Saya salut dan kalau nanti ada calon presiden wanita, saya akan mencalonkan ibu Susi untuk pertama kalinya. Etnis Sihombing mendukung penuh atas naiknya ibu jika nanti jadi Presiden," ujarnya di Gedung Banggar DPR RI Jakarta, Rabu (21/1/2015).

Anton rupanya begitu terpesona kepada menteri Susi. Sehingga dia hafal dikala wartawan ingin mewawancarai menteri KKP tersebut.

"Menteri KKP, biasanya kalau menteri ini jalan, wartawan-wartawan pasti ikutin, sehingga kegiatannya terekspose. Saya salut," kata dia.

Mendengar pernyataan Anton, Susi hanya terkekeh sesaat sambil tersipu malu.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5686 seconds (0.1#10.140)