OJK Klaim AAA Sekuritas Tak Rugikan Bank ANDA

Rabu, 21 Januari 2015 - 18:41 WIB
OJK Klaim AAA Sekuritas Tak Rugikan Bank ANDA
OJK Klaim AAA Sekuritas Tak Rugikan Bank ANDA
A A A
JAKARTA - Kepala Eksekutif bidang Pengawasan Perbankan OJK Nelson Tampubolon mengklaim, kasus transaksi reserve repo PT Andalan Artha Advisindo Sekuritas (AAA Sekuritas) tidak merugika PT Bank Antar Daerah (Bank ANDA).

"Untuk kasus AAA, maka ada dua bank yang terlibat, salah satunya Bank ANDA sebagai bank swasta. Sebab itu, surat berharga yang tagihannya masuk ke aset bank tersebut bisa diambil alih oleh pemilik," katanya di Jakarta, Rabu (21/1/2015).

Maka, lanjut dia, pemilik akan menggantikan kerugian yang ditanggung bank.

"Pemilik yang akan menggantikan, jadi pemilik masukin duitnya, terus diambil dengan surat berharga. Kalau ini pembodong, maka kerugiannya ditanggung pemilik, tidak ada dampaknya ke bank," imbuhnya.

Sebab itu, Bank ANDA akan bebas dari potensi rugi. Selanjutnya, untuk mengganti kerugian diajukan ke pemegang saham secara individual.

"Artinya dialihkan, kalau pemilik minta ganti rugi ke AAA, maka itu keuntungan pribadinya," terang Nelson.

Lebih lanjut dia mengatakan, mekanisme penanggungan kerugian ke pemilik merupakan skema agar kesalahan transaksi tidak merugikan bank.

Komitmen seperti ini sesuai harapan OJK. Jadi ke depan, urusan kesalahan transaksi repo AAA Sekuritas akan menjadi urusan pribadi.

(Baca: OJK Ancam Cabut Izin AAA Sekuritas)
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0641 seconds (0.1#10.140)