Margo City Hadirkan Aneka Hiburan di Momen Imlek

Kamis, 19 Februari 2015 - 00:11 WIB
Margo City Hadirkan Aneka Hiburan di Momen Imlek
Margo City Hadirkan Aneka Hiburan di Momen Imlek
A A A
JAKARTA - Pusat perbelanjaan Margo City, Depok, menggelar rangkaian acara untuk merayakan Tahun Baru Imlek. Berbagai atraksi hiburan khas budaya Tionghoa disuguhkan mulai Guzheng, Parade Tiga Dewa, Tari Seribu Tangan, Barongsai Patok, sampai dengan Liong, pada 16-21 Februari 2015.

Marcomm & Event Manager Margo City, Rani Fitriawati Tjaja mengatakan, seperti tahun-tahun sebelumnya customer selalu menantikan kehadiran barongsai di Margocity setiap perayaan Imlek.

"Tahun ini, di tahun kambing Margocity menghadirkan tema Prosperous Year, yang berarti tahun keberuntungan," ujarnya di Depok, Rabu (18/2/2015).

Dekorasi yang ditampilkan, lanjut Rani, sejalan dengan tema yang dihadirkan, yaitu koin. Mal menghadirkan dekorasi unik berupa kolam keberuntungan yang diletakkan di area foodcourt.

"Di mana customer dapat melemparkan koin ke dalam kolam, dan koin yang terkumpul akan kami sumbangkan kepada pihak yang membutuhkan,"
tuturnya.

Rani menambahkan, dalam mendukung tema keberuntungan, selain barongsai pihaknya menampilkan parade tiga dewa, yaitu Fu Lu Sho yang terdiri dari dewa keberuntungan, dewa kekayaan dan dewa panjang umur. "Ketiga dewa ini dalam budaya Tiongkok (China) menunjukkan ciri kehidupan yang sempurna," tandasnya.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6088 seconds (0.1#10.140)