Pemerintah Harus Perhatikan Ini agar Target Pajak Tercapai

Selasa, 24 Februari 2015 - 14:31 WIB
Pemerintah Harus Perhatikan...
Pemerintah Harus Perhatikan Ini agar Target Pajak Tercapai
A A A
JAKARTA - Pengamat Ekonomi dari I‎nstitude for Development of Economic Finance (Indef) Aviliani mengatakan, jika pemerintah Indonesia menaikkan target penerimaan pajak sebesar Rp400 triliun, maka ada beberapa hal yang harus diperhatikan, agar target pajak tercapai.

Ketegasan pemerintah dalam memberikan punishment terhadap pengemplang pajak, ujar Aviliani harus benar-benar ditegakkan. "Orang-orang menunggu adanya policy (kebijakan). Mereka harus ditegur dulu baru mau bayar pajak. Kalau mereka sudah sadar dari awal, maka penerimaan pajak kita akan naik," ungkapnya di Jakarta, Selasa (23/2/2015).

Perhatian pemerintah tak hanya sebatas itu, melainkan orang-orang kaya juga harus dicari untuk data wajib pajak yang harus membayar pajak. Pasalnya, pajak yang dikenakan untuk orang kaya saat ini masih kecil. "Orang-orang itu pada akhirnya menaruh dananya ke luar negeri, seperti di Singapura," papar dia.

Aviliani juga mengatakan, bahwa jumlah orang kaya di dalam negeri ada 50 juta jiwa namun yang membayar pajak hanya 25 juta. "Ini harus digarap pemerintah agar target penerimaan pajak negara bisa naik tajam," pungkasnya.

Dalam keputusan APBNP 2015, pemerintah Jokowi-JK menargetkan penerimaan pajak sebesar Rp1.439 triliun. Di mana sektor pajak penghaislan menjadi penerimaan paling tinggi yaitu sebesar Rp679 triliun.
(izz)
Berita Terkait
Aksi Menuntut Reformasi...
Aksi Menuntut Reformasi Pegawai Pajak
Negara yang Kaya Tanpa...
Negara yang Kaya Tanpa Memungut Pajak dari Rakyatnya
Diskon Pajak Mobil Baru...
Diskon Pajak Mobil Baru Berlaku Mulai 1 Maret 2021
Pertama di Indonesia,...
Pertama di Indonesia, Pelopor Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor di Desa Secara Elektronik
Kapolri: Polri akan...
Kapolri: Polri akan Kawal Kepatuhan Wajib Pajak untuk Bayar Pajak
Adaro Raih Penghargaan...
Adaro Raih Penghargaan Wajib Pajak
Berita Terkini
Antisipasi Penerbangan...
Antisipasi Penerbangan Haji, Pertamina Patra Niaga Siapkan 95.000 KL Avtur
15 menit yang lalu
Nabung Emas Lewat Aplikasi...
Nabung Emas Lewat Aplikasi Ini, Jalan Ninja Miliki Emas Tanpa Antri
1 jam yang lalu
Bank Aladin Kantongi...
Bank Aladin Kantongi Pendapatan Rp613 Miliar, Tumbuh 84% di 2024
1 jam yang lalu
IHSG Hari Ini Berakhir...
IHSG Hari Ini Berakhir Perkasa di Level 6.678, Nilai Transaksi Tembus Rp10,05 T
1 jam yang lalu
QRIS Diprotes AS, Begini...
QRIS Diprotes AS, Begini Tanggapan Menko Airlangga
2 jam yang lalu
Menggeliat di Tengah...
Menggeliat di Tengah Kondisi Makro Kurang Kondusif, GOOD Tebar Dividen Rp350,33 M
2 jam yang lalu
Infografis
Ini 3 Negara Musuh AS...
Ini 3 Negara Musuh AS yang Tidak Terkena Tarif Impor Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved