Semen Baturaja Bidik Laba Rp368 Miliar

Selasa, 31 Maret 2015 - 17:06 WIB
Semen Baturaja Bidik...
Semen Baturaja Bidik Laba Rp368 Miliar
A A A
JAKARTA - PT Semen Baturaja Tbk (SMBR) membidik pertumbuhan laba bersih tahun ini naik sebesar 12% menjadi Rp368 miliar dari posisi 2014 sebesar Rp328 miliar.

Sementara target pendapatan meningkat 41% menjadi Rp1,72 triliun dibanding tahun sebelumnya sebesar Rp1,22 triliun.

Direktur Utama Semen Baturaja Pamudji Rahardjo menjelaskan, target kinerja tersebut sering dengan target bertambahnya produksi dan penjualan perseroan pada tahun ini.

Hal itu didukung rencana perusahaan yang akan melanjutkan pembangunan pabrik Baturaja II, dengan kontrak pekerjaan kontruksi Rp3,32 triliun. .

"Meningkatkan volume agar sales meningkat, harga jual masih normal sulit untuk naik," ujarnya di Gedung Bursa Efek Indonesia (BEI), Jakarta, Selasa (31/3/2015).

Sementara ekspansi jaringan distribusi dan penjualan dilakukan di empat provinsi, yakni Sumatera Selatan, Lampung, Bengkulu dan Jambi. Selain itu, pemerintah juga akan melakukan ground breaking infrastruktur di Sumatera pada bulan depan.

"Distribusi 20-30% di empat provinsi. Banyak di Sumsel, Lampung, Bengkulu dan Jambi. Pemerintah pada April akan ada ground breaking infrastruktur di Sumatera, jalan tol, kereta api, PLTU," jelas Pamudji.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7916 seconds (0.1#10.140)