Hary Tanoesoedibjo Memulai Bisnis dengan Visi

Jum'at, 10 April 2015 - 17:12 WIB
Hary Tanoesoedibjo Memulai Bisnis dengan Visi
Hary Tanoesoedibjo Memulai Bisnis dengan Visi
A A A
CEO MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) mengatakan, hal paling penting dimiliki untuk memulai mendirikan sebuah bisnis adalah visi. Hal itu dia lakukan dan saat ini terbukti menghasilkan kesuksesan di perusahaan bisnis yang dijalankannya.

"Yang ingin saya bagi, kalau berbisnis atau memulai sesuatu, mulai dengan visi. Visi penting, milikilah visi dari apa yang kita lakukan. Harus objektif, tujuan dan target kita apa?" ujarnya saat menjadi pembicara pada Rakernas Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) di Jakarta, Jumat (10/4/2015).

Saat mulai mendirikan MNC, pria kelahiran Surabaya ini mengaku telah memiliki tujuan untuk mengembangkan perusahaannya menjadi perusahaan yang baik, pemain kelas dunia (global player) serta bisa membawa nama Indonesia ke kancah internasional.

"Pertama kembangkan MNC, bagaimana bisa kembangkan menjadi grup dengan baik, bisa jadi global player secara baik dan bawa Indonesia ke internasional," jelas HT.

Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia (Perindo) tersebut mengatakan, itu merupakan visi besarnya dalam membangun kerajaan bisnis di Indonesia.

Dia menjelaskan, industri apapun yang ditekuni dapat sukses jika memiliki visi yang kuat dan jeli membaca peluang yang ada. Seperti dirinya yang memilih mengembangkan bisnis media karena melihat jumlah penduduk Indonesia yang besar.

"Kenapa saya kembangkan media karena jumlah penduduk (Indonesia) besar, pasti berkembang. Juga terkait konsumen dan penduduk muda jumlahnya besar akan tumbuh luar biasa," pungkas dia, yang dikenal sebagai salah satu bos media terbesar di Tanah Air.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7863 seconds (0.1#10.140)