Sofyan: Jokowi Tak Marah Ekonomi RI Melambat

Rabu, 06 Mei 2015 - 17:42 WIB
Sofyan: Jokowi Tak Marah Ekonomi RI Melambat
Sofyan: Jokowi Tak Marah Ekonomi RI Melambat
A A A
JAKARTA - Menteri Koordinator (Menko) bidang Perekonomian Sofyan Djalil mengungkapkan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak marah atas melambatnya perekonomian Indonesia kuartal I/2015, yang hanya tumbuh 4,7%.

Meski demikian, menurutnya, Jokowi kecewa lantaran investasi pemerintah yang diharapkan tumbuh cepat, tidak kunjung terealisasi lantaran anggaran belum cair.

"Kecewanya begini, pemerintah siapa saja menginginkan lebih cepat (realisasi anggaran). Jadi Presiden enggak marah," ucapnya di Istana Negara, Jakarta, Rabu (6/5/2015).

Dia menjelaskan, perlambatan pertumbuhan ekonomi kuartal I/2015 salah satunya karena investasi pemerintah yang belum jalan sebagaimana yang diharapkan. Sebab itu, pemerintah harus mengebut realisasi anggaran kuartal II-IV. (Baca: Indef: Sebaiknya Jokowi Reshuffle Menteri Ekonomi).

"Sebab itu kuartal II harus dikebut. Sebagai contoh, Kementerian PU sekarang sudah oke, pejabatnya sudah dilantik berarti semua kontrak yang ada sudah bisa diteken," ujar Sofyan.

"Presiden ingin bergerak lebih cepat lagi. Maka Presiden melakukan groundbreaking di mana-mana. Supaya mem-push aparat birokrasi," tandasnya.

(Baca: BPS Umumkan Ekonomi RI Hanya Tumbuh 4,7%)
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6679 seconds (0.1#10.140)