BNI Rangkul PNM Salurkan Kredit UMKM

Jum'at, 08 Mei 2015 - 17:39 WIB
BNI Rangkul PNM Salurkan...
BNI Rangkul PNM Salurkan Kredit UMKM
A A A
JAKARTA - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) menggandeng PT Permodalan Nasional Madani (PNM) untuk menyediakan fasilitas kredit yang akan dipinjamkan ke nasabah PNM, yang merupakan pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

Kerja sama yang terjalin antara kedua perusahaan pelat merah ini ditandai dengan penandatanganan perjanjian kerja sama penyediaan fasilitas kredit antara BNI dan PNM, yang dilakukan Direktur Keuangan dan Operasi PNM Kemas Hasani dan Direktur Bisnis Banking II BNI Sutanto.

Dia menyebutkan, selama ini sinergi yang terjalin antara BNI dan PNM dilakukan melalui penyaluran kredit program. Saat ini total kredit BNI melalui PNM mencapai Rp880 miliar.

"Penandatanganan kerja sama penyaluran kredit tambahan modal kerja sebesar Rp750 miliar kepada PNM akan memperluas jangkauan layanan BNI, khususnya ke pelaku UMKM. Sinergi BUMN ini dapat meningkatkan kinerja dan menciptakan nilai tambah, bukan hanya bagi dua institusi tapi juga mempercepat pertumbuhan UMKM," ucapnya di kantor Pusat BNI, Jakarta, Jumat (8/5/2015).

Sekadar informasi, hingga saat ini BUMN perbankan tersebut telah menyalurkan pembiayaan ke UMKM senilai Rp39 triliun. Kredit ini sebagian besar disalurkan untuk mitra BNI yang sudah mengembangkan bisnis yang feasible dan bankable, baik melalui penyaluran langsung ke pelaku UMKM atau kerja sama strategis dengan lembaga keuangan bank dan non bank.

Khusus kerja sama pola linkage dengan lembaga keuangan, perseroan telah menyalurkan kredit melalui 3.450 lembaga keuangan, dengan baki debit mencapai Rp4,4 triliun per 30 Maret 2015.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1050 seconds (0.1#10.140)