Fokus ke Rencana Berkelanjutan, RUPST MNC Bank (BABP) Sepakat Tak Bagi Dividen

Kamis, 15 Juni 2023 - 14:42 WIB
MNC Bank menyetujui untuk tidak membagikan dividen untuk tahun buku yang berakhir 31 Desember 2022. Foto/MPI/Sutikno
JAKARTA - Pemegang saham PT Bank MNC Internasional Tbk atau MNC Bank (BABP) menyetujui untuk tidak membagikan dividen untuk tahun buku yang berakhir 31 Desember 2022. Hal itu disepakati dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) hari ini.

Presiden Komisaris MNC Bank, Ponky Nayarana Pudjianto mengatakan, nantinya laba sebesar Rp52,51 miliar pada tahun 2022 akan dibukukan sebagai laba ditahan perseroan.

"Pemegang saham menyetujui untuk tidak membagikan dividen tahun buku 2022 yang selanjutnya akan dibukukan menjadi laba ditahan untuk memperkuat permodalan perseroan," ujarnya dalam paparan mata acara agenda RUPST MNC Bank, Kamis (15/6/2023).

Sebagai catatan, pada tahun 2022 MNC Bank berhasil mencatatkan pertumbuhan kinerja gemilang. Laba bersih perseroan tumbuh 308,03% menjadi Rp52,51 miliar dari sebelumnya Rp12,87 miliar secara tahunan.





MNC Bank juga mencatatkan pertumbuhan penyaluran kredit sebesar 19,95% menjadi Rp10,2 triliun pada 2022 dibanding Rp8,5 triliun pada tahun 2021. Angka tersebut lebih tinggi dari pertumbuhan kredit industri perbankan nasional sebesar 11,35%.

Selain itu, Dana Pihak Ketiga (DPK) MNC Bank juga meningkat 17,01% menjadi Rp13,15 triliun dari Rp11,24 triliun di 2021. Pertumbuhan DPK ini juga jauh di atas rata-rata industri yang hanya mencapai 9,01%.



Sementara itu, agenda RUPST ini juga membahas mengenai pelaksanaan komitmen MNC Bank pada Rencana Aksi Keuangan Berkelanjutan (RAKB) pada tahun 2023 yang akan mengedepankan prinsip "triple bottom line" dalam kegiatan usaha perseroan.

Adapun RAKB tersebut sudah disusun oleh Direksi dan telah disetujui oleh Dewan Komisaris serta diserahkan ke Otoritas Jasa Keuangan sejak 25 November 2022 lalu.
(ind)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More