BGR Logistics Siap Ekspansi Tambah Infrastruktur Gudang Modern di Palembang

Senin, 07 September 2020 - 06:45 WIB
Foto/Istimewa
JAKARTA - PT Bhanda Ghara Reksa (BGR Logistics), BUMN sektor logistik, resmi memperkuat infrastrukturnya dengan Depo Container dan Gudang Modern di Palembang. Sebelumnya perseroan telah melakukan transformasi digital dengan dua aplikasi untuk pangan.

Asisten Deputi Bidang Industri Pangan dan Pupuk Kementerian BUMN Imam Paryanto mengatakan, Kementerian BUMN mengapresiasi kinerja dari BGR Logistics, setelah sebelumnya meluncurkan aplikasi Mitra Warung Pangan dan Warung Pangan. Kini BGR Logistics menambah layanan Depo Container dan Gudang Modern di Palembang. Infrastruktur tersebut dilengkapi sistem IT yang andal.

"Kami yakin BGR Logistics ke depan akan mampu menjawab tantangan dan berperan lebih aktif lagi. Tidak hanya di sektor pangan atau pupuk saja, namun merambah ke sektor-sektor bisnis lainnya," ujar Imam di Jakarta, Minggu (6/9/2020). ( Baca juga:Tak Henti-Henti, Menteri Teten Terus 'Sanjung' UMKM )



Direktur Utama BGR Logistics M. Kuncoro Wibowo menjelaskan, layanan Depo Container itu berlokasi di Kawasan BGR Logistics DIvre IV Palembang. Lokasi tersebut memiliki total luas mencapai 2,7 hektar dan kapasitasnya dapat menampung lebih dari 2 ribu kontainer.

Fasilitasnya juga dilengkapi dengan sarana pencucian kontainer yang memadai, fasilitas perbaikan, serta alat berat pendukung seperti side loader dan forklift. "Ini yang menjadikannya sebagai layanan depo kontainer terbaik serta solusi yang terintegrasi, andal, dan terpercaya," ujar Kuncoro.

Lebih lanjut dia mengatakan, pihaknya terobsesi menciptakan manajemen depo kontainer yang cepat dan aandal. Perseroan pun sengaja menggunakan aplikasi Depot Management and Agency (DENADA).

Denada merupakan aplikasi berbasis web yang dapat digunakan untuk kebutuhan manajemen kontainer, lift on dan lift off container sehingga memberikan data yang informatif kepada para agen dan pelanggan. "Nantinya akan sangat memudahkan. Untuk akses aplikasi Denada dapat dibuka dengan alamat denada.bgrlogistics.id,” lanjut Kuncoro.

Tidak hanya sebatas itu, BGR Logistics Divre IV Palembang juga dilengkapi gudang modern yang mengelola komoditas Fast Moving Consumer Goods (FMCG) dengan sistem WMS (Warehouse Management System). Layanan ini akan mempermudah dan mempercepat seluruh aktivitas di gudang modern BGR Logistics. Mulai dari aktivitas inbound hingga ke outbond. ( Baca juga:Karyawan Positif Corona, Kominfo Perpanjang WFH Hingga Pekan Depan )

Selain itu, dengan aplikasi ini mampu mempermudah mobilitas pekerjaan karena setiap proses serba automasi dan membuat data juga lebih transparan serta terjamin aman. "Karena kami lengkapi dengan teknologi barcode scanner yang mampu mengelola hingga 24.000 SKU (Stock Keeping Unit) serta terhubung dengan ERP-SAP,” jelas Kuncoro.
(uka)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More