Usul ke Jokowi-Prabowo, Gubernur Kalteng: Penanaman Singkong Cukup di Kalteng Saja

Rabu, 23 September 2020 - 15:28 WIB
Gubernur Kalteng Sugianto Sabran mengatakan total luas lahan di Kalteng mencapai 15,5 juta hektar (ha). Dengan luas tersebut, Kalteng siap menyediakan lahan untuk lumbung pangan nasional. Foto/Setkab
JAKARTA - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran mengatakan total luas lahan di Kalteng mencapai 15,5 juta hektar (ha). Dengan luas tersebut, dia mengatakan Kalteng siap menyediakan lahan untuk lumbung pangan nasional atau food estate.

Sugianto menyebut lahan yang disiapkan pun mengalami peningkatan. Dari sebelumnya 1 juta ha menjadi 1,4 juta ha. (Baca Juga: Selain Sumut dan Kalteng, 3 Provinsi ini Dilirik Jadi Lumbung Pangan Nasional )

“Kami siapkan lahan cadangan logistik nasional ini kami siapkan lahan seluas, yang awal kami siapkan 1 juta. Tetapi setelah menghadap Pak Menhan kami siapkan 1.400.000 ha,” katanya seusai rapat terbatas .



Pada kesempatan itu Sugianto usul agar hulu dan hilir penanaman singkong cukup dilakukan di satu tempat yakni Kalteng. Hal ini agar lebih fokus dalam mengawasinya.

(Baca Juga: Mentan SYL Kawal Mimpi Besar Indonesia Melalui Kalimantan Tengah )

“Mudah-mudahan dari Presiden (Joko Widodo/Jokowi) dan Pak Menhan (Prabowo Subianto) setuju bahwa singkong bisa diadakan cukup di satu tempat yaitu Kalteng hulu dan hilirnya. Supaya mengawasi dan mengontrolnya lebih nyaman. Kalau di beberapa tempat kan kontrolnya tidak fokus,” paparnya.

Meski begitu dia mengatakan bahwa tanaman apapun bisa ditanam di Kalteng. Termasuk sayur-sayuran dan buah-buahan. “Intinya kalteng itu ditanam apapun tumbuh. Apel juga tumbuh, ada tempatnya di daerah utara perbatasan dengan kaltim. Bawang putih juga tumbuh. Bawang merah juga tumbuh," ungkapnya.
(akr)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More