Jelang Rilis Neraca Dagang, IHSG Hari Ini Berpeluang Tertekan

Selasa, 15 Februari 2022 - 07:44 WIB
IHSG hari ini berpotensi berada dalam tekanan pada sepanjang perdagangan. Foto/Dok Antara
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini berpotensi mengalami tekanan di sepanjang perdagangan. Indeks diproyeksikan akan berada di kisaran 6.698 - 6.876.

CEO Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya mengatakan, pergerakan IHSG hari ini akan diwarnai rilis data perekonomian neraca perdagangan yang disinyalir masih berada dalam kondisi stabil. Sebagai catatan, Badan Pusat Statistik (BPS) siang hari ini akan merilis kinerja neraca perdagangan Januari 2022.

"Sedangkan pergerakan IHSG terlihat masih akan diwarnai oleh potensi tekanan terbatas minimnya sentimen yang dapat mendongkrak kenaikan IHSG," kata William dalam risetnya, Selasa (15/2/2022).





Dia menerangkan, sentimen yang minim ini merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi pola gerak IHSG sehingga Indeks belum akan mengalami kenaikan secara signifikan dan pasar cenderung bergerak lebih konsolidatif. Adapun sejumlah saham yang dapat menjadi pilihan hari ini di antaranya AALI, TBIG, GGRM, BMRI, ITMG, JSMR, LSIP.

Sebelumnya, IHSG berada di zona merah pada sesi terakhir perdagangan kemarin. Indeks ditutup melemah 81,12 poin atau 1,19% ke 6.734.



Pada penutupan perdagangan, Senin (14/2/2022), terdapat 158 saham menguat, 403 saham melemah dan 123 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp12,4 triliun dari 22,9 miliar lembar saham yang diperdagangkan.
(ind)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More