Pembangunan Sedot Anggaran Rp398 Miliar, Pelabuhan Sanur Bali Siap Dukung KTT G20

Kamis, 22 September 2022 - 20:39 WIB
Ia menambahkan, bahwa Dermaga Sanur dapat disandari oleh Kapal wisata dengan maksimal GT 116 dan panjang 26 meter. Ridwan juga menegaskan, pentingnya para nakhoda kapal wisata untuk selalu mengedepankan keselamatan dan keamanan pelayaran.

Pada kesempatan yang sama, Kadishub Kota Denpasar I Ketut Sriawan mengapresiasi Kementerian Perhubungan yang telah membangun Pelabuhan Sanur. Menurut dia, pembangunan Pelabuhan Sanur semakin memudahkan wisatawan maupun masyarakat lokal yang akan menyeberang ke Pulau Nusa Penida untuk bersembahyang.

“Sejak berabad-abad orang menyeberang ke Nusa Penida sangat sulit, harus angkat kaki, angkat kain, lepas sepatu. Kalau ini sudah selesai kita akan menyeberang dengan nyaman ke Nusa Penida,” tuturnya.



Ia menambahkan pentingnya kolaborasi, sinergitas antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah dengan komitmen bersama dalam mendukung pembangunan Laut Sanur tersebut dengan mengedepankan kearifan lokal.

Adapun salah satu wisatawan asal Australia yang menjadi penumpang kapal wisata tujuan Nusa Penida, Colin Hasiel memberikan apresiasi kepada Pemerintah yang telah membangun pelabuhan laut Sanur.

"Sebelumnya, pelabuhan ini tidak memiliki dermaga, sehingga penumpang yang naik turun kapal harus turun ke air dengan kondisi basah. Dengan pembangunan dermaga, terminal penumpang, dan fasilitas lainnya, diharapkan dapat meningkatkan keselamatan dan kenyamanan para penumpang," ujar Colin yang sudah 3 kali mengunjungi Bali.
(akr)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More