Pertamina Luncurkan Program Move On Ki untuk Ojek Online di Makassar

Selasa, 28 April 2020 - 19:59 WIB
loading...
Pertamina Luncurkan Program Move On Ki untuk Ojek Online di Makassar
Petugas SPBU menyerahkan tabung Bright Gas kepada ojol yang melakukan penukaran. Foto: Pertamina
A A A
MAKASSAR - PT Pertamina (Persero) melalui Marketing Operation Region (MOR) VII meluncurkan program promosi terbarunya dengan tajuk "Move On Ki'" pada Jumat 24 April lalu. Program ini ditujukan bagi para ojek online (ojol) di Kota Makassar.

Dalam program ini, Pertamina menawarkan para pengemudi ojol untuk melakukan penukaran dua tabung kosong LPG 3 Kg menjadi sebuah tabung Bright Gas 5,5 Kg, lengkap dengan isinya. Syaratnya, mereka harus menunjukkan aplikasi MyPertamina yang telah terinstall di gawai masing-masing.

Tak hanya menyiapkan program penukaran tanpa biaya tambahan apa pun, Pertamina juga menyiapkan hadiah berupa voucher bahan bakar kendaraan (BBK) senilai total Rp500 ribu bagi lima ojol yang berhasil melakukan penukaran tabung terbanyak setiap minggunya.

Baca Juga: Pertamina Bantu Warga Makassar yang Kena Dampak Ekonomi Covid-19

Unit Manager Communication & CSR Pertamina MOR VII, Hatim Ilwan menjelaskan, program ini dibuat agar masyarakat menjadi lebih mudah untuk beralih ke produk LPG berkualitas dari Pertamina.

"Program ini diluncurkan bertepatan dengan awal bulan Ramadhan karena kami mengerti bahwa banyak masyarakat yang membutuhkan LPG untuk memasak. Kami memberikan promo agar masyarakat bisa dengan mudah mendapatkan dan merasakan produk Bright Gas dari Pertamina," jelasnya.

Periode program ini berlangsung mulai dari tanggal 24 April hingga 31 Mei 2020. Batas waktu penukaran dimulai dari pukul 08.00 hingga 17.00 Wita. Dan masyarakat umum pun tetap bisa memanfaatkan program ini dengan bantuan para pengemudi ojol.

Penukaran tabung untuk program ini bisa dilakukan di tiga SPBU yakni SPBU 7490236 Jalan Gunung Bawakaraeng No. 120, SPBU 7490208 Jalan Perintis Kemerdekaan Km 19 serta SPBU 7490115 Jalan Dr Sam Ratulangi No 122.

Sebelumnya, lanjut Hatim, pihaknya juga telah melakukan peluncuran program yang memudahkan masyarakat untuk mendapatkan produk Pertamina.



"Kami mempunyai program Pertamina delivery sevice di mana konsumen bisa mendapatkan produk Pertamina hanya dengan menghubungi call center Pertamina 135 atau chat WhatsApp di nomor 0811 135 0135, produk Pertamina seperti BBM, LPG maupun pelumas bisa langsung diantar ke rumah," pungkasnya.
(luq)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1077 seconds (0.1#10.140)