Tol Fungsional Japek II Selatan Siap Dibuka pada Puncak Arus Balik Lebaran

Jum'at, 21 April 2023 - 19:00 WIB
loading...
Tol Fungsional Japek...
Tol Japek II Selatan siap difungsikan untuk hadapi puncak arus balik Lebaran. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - PT Jasa Marga (Persero) Tbk melalui anak usahanya PT Jasamarga Japek Selatan (JJS) siap mengoperasikan secara fungsional jalur Japek II Selatan untuk mendukung kelancaran arus balik Lebaran 2023.



Direktur Utama PT JJS Charles Lendra mengatakan, pengoperasian Japek II Selatan akan mengacu pada diskresi kepolisian. Terutama dalam menimbang volume kendaraan di jalan tol yang apabila padat bisa ditumpahkan ke Japek II Selatan.

"Akan dibuka pada periode arus balik. Semua tergantung kondisi di jalan tol Japek dan sesuai diskresi kepolisian," ujar Charles saat dihubungi MNC Portal, Jumat (21/4/2023).

Pada periode Lebaran ini, Japek II Selatan bakal beroperasi lebih panjang dibandingkan dengan musim liburan sebelumnya. Pada tahun ini Japek II Selatan yang bisa difungsionalkan sepanjang 28,5 km Segmen Sadang-Kutanegara-Taman Mekar.

Charles menjelaskan terdapat dua opsi rute yang dapat dipilih pengguna jalan. Rute pertama yaitu SS Sadang hingga SS Kutanegara sepanjang 8,5 Km, dan rute kedua yaitu Sadan-Taman Mekar sepanjang 28,5 Km.

"Untuk tanggal kapan diberlakukannya, tidak ada yang bisa memastikan, karena tergantung kondisi kepadatan lalu lintas di tol Japek," kata Charles.

Akan tetapi ada beberapa hal yang menjadi dasar pengalihan arus lalu lintas ke jalur fungsional Jalan Tol Japek II Selatan. Di antaranya kepadatan di SS Dawuan Km 66, kepadatan antrean di GT Kalihurip Utama Jalan Tol Cipularang serta tidak adanya kepadatan lalu lintas pada jalan nasional setelah akses keluar dari jalur fungsional.

Sebagai informasi tambahan, jika pengendara menggunakan jalan tol fungsional tersebut, maka nantinya masih perlu menyambung ke jalan provinsi, alias tidak langsung sambung ke jalan tol lagi. Akses masuk ke jalur fungsional tersebut tepatnya berada di KM77 tol Purbaleunyi.

Apabila pengendara masuk Japek II Selatan dan exit di akses Kutanegara, maka perlu menempuh jarak 15 km jalan provinsi untuk bertemu dengan GT Karawang Timur. Sedangkan untuk masuk ke GT Karawang Barat jaraknya 27 km dari akses Kutanegara.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Tarif Tol Diskon 20%...
Tarif Tol Diskon 20% Mudik Lebaran 2025, Catat Tanggal dan Ruasnya
1,3 Miliar Mobil Wara-wiri...
1,3 Miliar Mobil Wara-wiri di Jalan Tol Tahun 2024, Jasa Marga Kantongi Rp3,7 Triliun
1,5 Juta Kendaraan Diproyeksi...
1,5 Juta Kendaraan Diproyeksi Keluar Jabotabek Selama Libur Isra Mikraj-Imlek
Arus Balik Nataru, Sebanyak...
Arus Balik Nataru, Sebanyak 3,67 Juta Tiket Kereta Api Ludes Terjual
Siap-siap, Diskon Tarif...
Siap-siap, Diskon Tarif Tol 10% Arus Balik Tahun Baru Berlaku Besok 3 Januari 2025
467.000 Kendaraan Kembali...
467.000 Kendaraan Kembali ke Jabotabek usai Libur Natal 2024
Mudik Natal, 993.440...
Mudik Natal, 993.440 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek
H-4 Libur Natal, 686.609...
H-4 Libur Natal, 686.609 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek
Tol Klaten-Prambanan...
Tol Klaten-Prambanan Dioperasikan Fungsional Mulai 20 Desember
Rekomendasi
KPK Geledah Rumah Ridwan...
KPK Geledah Rumah Ridwan Kamil Terkait Dugaan Kasus Korupsi BJB
Kesetaraan Gender dalam...
Kesetaraan Gender dalam Ber-KB
Aktivis Muhammadiyah...
Aktivis Muhammadiyah Galang Mosi Tak Percaya ke Ketum IMM
Berita Terkini
THR PNS Kapan Cair?...
THR PNS Kapan Cair? Begini Jawaban Singkat Prabowo
33 menit yang lalu
Ojol dan Kurir Online...
Ojol dan Kurir Online Dijamin Dapat THR, Prabowo: Dalam Bentuk Uang Tunai
1 jam yang lalu
Ojol Termasuk, Prabowo...
Ojol Termasuk, Prabowo Minta THR Pekerja Swasta, BUMN, BUMD Cair H-7 Lebaran 2025
1 jam yang lalu
THR Ojek Online Cair,...
THR Ojek Online Cair, CEO Gojek Dipanggil Prabowo ke Istana
2 jam yang lalu
Sampoerna Perkuat Kolaborasi...
Sampoerna Perkuat Kolaborasi Global Dukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional
2 jam yang lalu
Prancis Bakal Manfaatkan...
Prancis Bakal Manfaatkan Aset Beku Rusia Senilai Rp3,4 Triliun Tahun Ini
2 jam yang lalu
Infografis
Catat! Ini Tanggal Diskon...
Catat! Ini Tanggal Diskon 12 Ruas Tol Saat Arus Balik Lebaran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved