Jaring Nasabah Muda, RANS Card Bank Sinarmas Sebar Diskon

Sabtu, 05 Agustus 2017 - 22:07 WIB
Jaring Nasabah Muda, RANS Card Bank Sinarmas Sebar Diskon
Jaring Nasabah Muda, RANS Card Bank Sinarmas Sebar Diskon
A A A
JAKARTA - Menabung sejak muda tidak hanya mudah dilakukan, namun juga memberikan beragam ekstra bonus yang menarik. Tabungan RANS dari PT. Bank Sinarmas Tbk. (BSIM) adalah salah satunya. Dengan membuka Tabungan RANS, nasabah akan memperoleh RANS Card, kartu debit yang didesain khusus bagi para penggemar berat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina (RANS).

RANS Card menawarkan berbagai promosi menarik bagi fans Raffi dan Nagita. Pemilik RANS Card misalnya, akan mendapatkan diskon 50% untuk pembelian tiket film Rafathar di CGV dalam periode 10 - 12 Agustus, dengan maksimal pembelian sebanyak 4 tiket.

Tidak sampai disitu saja, pecinta RANS juga bisa memperoleh Deo Spray Raffi dan Nagita serta Voucher CGV senilai Rp 30.000 hanya dengan melakukan setoran awal pembukaan Tabungan RANS sebesar Rp 150.000. Dana Tabungan RANS sebesar Rp 100.000 kemudian akan dikunci selama 12 bulan.

"Bagi fans RANS yang ingin menabung lebih banyak, BSIM menyediakan program SIMAS Friends. Program ini berhadiah 1 paket boneka Simas Friends yang terdiri dari 12 buah boneka," kata Direktur BSIM, Frenky T. Susilo dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (5/82017).

Untuk mengikuti Simas Friends, lanjutnya nasabah dapat melakukan setoran awal sejumlah Rp1,15 juta. Dana sebesar Rp1 juta akan dimasukkan ke dalam Tabungan Rans dan dikunci selama 12 bulan. Selanjutnya, nasabah dapat melakukan setoran sebesar minimal Rp100.000 per bulan untuk dimasukkan ke Tabungan SIMAS Tara.

“Bank Sinarmas ingin melibatkan generasi muda dalam sistem keuangan perbankan sedini mungkin. Kami memilih Raffi Ahmad dan Nagita Slavina karena mereka berdua merupakan pasangan selebritas Indonesia dengan jumlah penggemar terbanyak. Fanbase mereka di Instagram saja mencapai hampir 20 juta. Kecintaan anak-anak muda pada selebritas dapat berbuah positif, salah satunya dengan mengajak mereka untuk menabung di bank,” ujar Frenky

RANS Card diluncurkan BSIM pada 20 Mei lalu sekaligus sebagai kartu identitas bagi penggemar Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Sebagai kartu debit dan kartu ATM, RANS Card bebas biaya kartu bulanan. Pemilik kartu ini juga dapat menikmati berbagai promo dan penawaran menarik lainnya di merchant Simas Card.

"Penerbitan RANS Card ini juga merupakan bagian dari upaya konsisten Perseroan meningkatkan Dana Pihak Ketiga (DPK)," jelas dia.

Seperti diketahui, sepanjang 2016, BSIM berhasil membukukan pertumbuhan DPK di atas rata-rata industri yang sebesar 9,60%. Jumlah DPK yang dihimpun Perusahaan meningkat sebesar 12,17% dari Rp22,35 trilliun pada 2015 menjadi Rp 25,07 trilliun di akhir 2016.

Peningkatan DPK terutama berasal dari produk giro dan tabungan (Current Saving Account/ CASA) yang mengalami pertumbuhan sebesar 37,03%. presentase CASA pada 2016 mencapai 59,74%, meningkat dari tahun sebelumnya yang sebesar 54,41%. Jumlah DPK yang didapat tersebut melampaui target tahun 2016, dengan nilai 110,53% dari target yang ditetapkan sebesar Rp22,7 triliun.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2528 seconds (0.1#10.140)